Page 2 of 4 FirstFirst 1234 LastLast
Results 16 to 30 of 57
http://idgs.in/508531
  1. #16

    Join Date
    Jan 2010
    Location
    -
    Posts
    16,131
    Points
    1,150.41
    Thanks: 500 / 612 / 314

    Default

    Ajax 2011/2012 Fixture


    zondag 7 augustus 2011 14:30 De Graafschap - Ajax --> 1 - 4
    zondag 14 augustus 2011 14:30 Ajax - sc Heerenveen --> 5 - 1
    zondag 21 augustus 2011 14:30 VVV-Venlo - Ajax --> 2 - 2
    vrijdag 26 augustus 2011 20:00 Ajax - Vitesse --> 4 - 1
    zaterdag 10 september 2011 20:45 Heracles Almelo - Ajax --> 2 - 3
    zondag 18 september 2011 12:30 PSV - Ajax --> 2 - 2
    zaterdag 24 september 2011 20:45 Ajax - FC Twente --> 1 - 1
    zondag 2 oktober 2011 14:30 FC Groningen - Ajax --> 1 - 0
    zaterdag 15 oktober 2011 18:45 Ajax - AZ --> 2 - 2
    zondag 23 oktober 2011 12:30 Ajax - Feyenoord --> 1 - 1
    zaterdag 29 oktober 2011 18:45 Roda JC - Ajax --> 0 - 4
    zondag 6 november 2011 12:30 FC Utrecht - Ajax --> 6 - 4
    zaterdag 19 november 2011 20:45 Ajax - NAC Breda --> 2 - 2
    zondag 27 november 2011 14:30 N.E.C. - Ajax --> 0 - 3
    zaterdag 3 december 2011 20:45 Ajax - Excelsior ---> 4 - 1
    zondag 11 december 2011 14:30 RKC Waalwijk - Ajax ---> 0 - 1
    zondag 18 december 2011 12:30 Ajax - ADO Den Haag ---> 4 - 0

    Winterstop

    zondag 22 januari 2012 14:30 AZ - Ajax ---> 1 - 1
    zondag 29 januari 2012 12:30 Feyenoord - Ajax ---> 4 - 2
    zondag 5 februari 2012 12:30 Ajax - FC Utrecht ---> 0 - 2
    zaterdag 11 februari 2012 20:45 NAC Breda - Ajax ---> 0 - 2
    zondag 19 februari 2012 14:30 Ajax - N.E.C. ---> 4 - 1
    zondag 26 februari 2012 12:30 Excelsior - Ajax ---> 1 - 4
    zondag 4 maart 2012 14:30 Ajax - Roda JC --> 4 - 1
    zondag 11 maart 2012 14:30 Ajax - RKC Waalwijk
    zondag 18 maart 2012 12:30 ADO Den Haag - Ajax
    zondag 25 maart 2012 16:30 Ajax - PSV
    zondag 1 april 2012 14:30 Ajax - Heracles Almelo
    dinsdag 10 april 2012 20:00 sc Heerenveen - Ajax
    zondag 15 april 2012 14:30 Ajax - De Graafschap
    zondag 22 april 2012 16:30 Ajax - FC Groningen
    zondag 29 april 2012 14:30 FC Twente - Ajax
    woensdag 2 mei 2012 20:00 Ajax - VVV-Venlo
    zondag 6 mei 2012 14:30 Vitesse - Ajax

    Waktu setempat. WIB = +5 jam (summer time), +6 jam (winter time)

  2. Hot Ad
  3. #17

    Join Date
    Jan 2007
    Location
    Banjarmasin
    Posts
    18,239
    Points
    2.64
    Thanks: 593 / 614 / 480

    Default

    Ajax Amsterdam tertarik menggiring masuk kiper ADO Den Haag,
    Robert Zwinkels, untuk memperkuat sektor penjaga gawang dalam skuad mereka.

    Zwinkels diproyeksikan sebagai pengganti penjaga gawang ketiga, Jeroen Verhoeven.
    Kiper 28 tahun itu sendiri bukan sosok asing bagi Ajax
    karena pernah bermain untuk Jong Ajax beberapa tahun silam.
    Manisnya hidup, kita yang tentukan...

  4. #18

    Join Date
    Jan 2007
    Location
    Banjarmasin
    Posts
    18,239
    Points
    2.64
    Thanks: 593 / 614 / 480

    Default

    Gantikan Jan Vertonghen, Ajax Incar Douglas
    Ajax Amsterdam sudah tahu pengganti yang sepadan jika Jan Vertonghen hengkang.

    Menurut Algemeen Dagblad, bek FC Twente Douglas menjadi
    incaran utama Ajax Amsterdam untuk musim mendatang.

    Ajax kemungkinan akan melepas Jan Vertonghen,
    yang sudah diincar sejumlah klub, di akhir musim.
    Untuk mengantisipasi kepergian sang bek tengah,
    pelatih Ajax Frank de Boer menilai Douglas sebagai pengganti yang sepadan.
    Manisnya hidup, kita yang tentukan...

  5. #19

    Join Date
    Oct 2006
    Location
    Banjarmasin
    Posts
    1,049
    Points
    137.30
    Thanks: 6 / 7 / 7

    Default

    Ajax Siapkan Toby Alderweireld Kontrak Baru
    Ajax Amsterdam dan Toby Alderweireld siap membahas perpanjangan kontrak.

    Ajax Amsterdam siap menawari bek Toby Alderweireld perpanjangan kontrak.
    Pemain internasional Belgia berusia 23 tahun itu juga sudah siap memperpanjang
    masa kerja dengan Ajax. Bersama Alderweireld, Ajax juga siap menambah ikatan kerja sama
    dengan Kenneth Vermeer, Ricardo van Rhijn, Nicolai Boilesen, dan Miralem Sulejmani.
    Harmonie - Union - Energie Vitale - Volonté - Voie - Recherche
    合気道

  6. #20

    Join Date
    Oct 2006
    Location
    Banjarmasin
    Posts
    1,049
    Points
    137.30
    Thanks: 6 / 7 / 7

    Default

    Tekuk ADO Den Haag, Ajax Puncaki Eredivisie
    Ajax Amsterdam untuk sementara melewati
    AZ Alkmaar yang masih harus bertanding dinihari nanti.


    Ajax Amsterdam akhirnya bisa memuncaki klasemen
    Eredivisie Belanda usai menundukkan ADO Den Haag
    dengan skor 2-0, Minggu (18/3) malam WIB.

    Hasil itu membuat perolehan poin Ajax menjadi 52 angka
    dari 26 laga yang sudah dijalani. Untuk sementara,
    puncak klasemen pun menjadi milik klub Amsterdam tersebut.

    Namun bukan tidak mungkin Ajax kembali tergeser
    ke posisi kedua bila AZ Alkmaar bisa meraih poin
    saat menjamu NAC Breda dinihari nanti.

    AZ Alkmaar saat ini mengoleksi angka yang sama dengan Ajax,
    hanya kalah produktivitas gol.

    Ada pun ADO Den Haag, karena kekalahan tersebut,
    harus puas degan posisi 14 mereka dan 28 poin yang mereka koleksi.

    Bertanding di Kyocera Stadium, Ajax sudah di atas angin
    ketika Ali Boussaboun dikartu merah di menit 25.
    Unggul dalam jumlah pemain, Ajax pun lebih leluasa
    dalam menekan pertahanan tim tuan rumah.

    Namun gol baru tercipta ketika laga memasuki babak kedua,
    tepatnya di menit 48. Adalah Jody Lukoki yang melesakkan
    si kulit bundar dengan tendangannya.

    Tepat satu jam pertandingan berjalan,
    Ajax menggandakan keunggulan mereka lewat sundulan Jan Vertonghen.

    ADO Den Haag sesekali mengancam gawang Ajax,
    namun tak sampai mengubah kedudukan.
    Hingga peluit panjang dibunyikan,
    skor 2-0 untuk keunggulan tim tamu bertahan.

    http://www.goal.com/id-ID/match/6157...sterdam/report
    Harmonie - Union - Energie Vitale - Volonté - Voie - Recherche
    合気道

  7. #21

    Join Date
    Oct 2006
    Location
    Banjarmasin
    Posts
    1,049
    Points
    137.30
    Thanks: 6 / 7 / 7

    Default

    Gregory Van Der Wiel Mulai Berlatih
    Meski sudah mulai berlatih, Gregory van der Wiel belum siap ditampilkan melawan PSV Eindhoven pekan depan.

    Bek Ajax Amsterdam Gregory van der Wiel sudah memulai lagi sesi latihan bersama rekan-rekan setim setelah absen beberapa bulan akibat cedera paha.

    Meski demikian, Van der Wiel diperkirakan belum cukup fit untuk diturunkan menghadapi PSV Eindhoven pekan depan. Selama absen, Ricardo van Rhijn dimainkan pelatih Frank de Boer di posisi bek kanan. Pemain 20 tahun itu juga diyakini akan menjadi pengganti Van der Wiel yang bersiap pindah klub di akhir musim nanti.

    "Latihan pertama bersama tim rasanya hebat," ujar Van der Wiel melalui Twitter.

    Selain Van der Wiel, kondisi Derk Boerrigter dan Kolbeinn Sigthorsson juga berangsur pulih. Kondisi keduanya akan dipastikan setelah De Boer berkonsultasi dengan staf medis.
    Harmonie - Union - Energie Vitale - Volonté - Voie - Recherche
    合気道

  8. #22

    Join Date
    Oct 2006
    Location
    Banjarmasin
    Posts
    1,049
    Points
    137.30
    Thanks: 6 / 7 / 7

    Default

    Siem De Jong Tak Ingin Jadi Kapten
    Siem de Jong merasa belum siap menjadi kapten Ajax Amsterdam.

    Meski baru berusia 23 tahun, Siem de Jong menjadi salah satu
    pemain senior dalam skuat Ajax Amsterdam.

    Ajax sedang mencari figur kapten baru setelah Jan Vertonghen
    mulai mempertimbangkan tawaran bermain di klub luar Belanda.
    Sementara, pemain senior seperti Andre Ooijer sudah memutuskan
    untuk gantung sepatu. Praktis, pilihan berkisar antara De Jong atau Theo Janssen.
    Harmonie - Union - Energie Vitale - Volonté - Voie - Recherche
    合気道

  9. #23

    Join Date
    Oct 2006
    Location
    Banjarmasin
    Posts
    1,049
    Points
    137.30
    Thanks: 6 / 7 / 7

    Default

    Ajax Amsterdam terus membuka kans untuk menjuarai Eredivisie Belanda di musim ini
    dengan menundukkan PSV Eindhhoven 2-0 di Amsterdam Arena, Minggu (25/3) malam WIB.

    Hasil tersebut mengantar Ajax menempel ketat perolehan poin AZ Alkmaar,
    yang menguasai puncak klasemen Eredivisie dengan 56 angka.

    Ada pun Ajax, dengan tambahan tiga angka hasil dari kemenangan tersebut,
    bisa mengumpulkan 55 poin, alias hanya tertinggal satu angka dari AZ.

    Sementara PSV merugi karena kekalahan ini. Kans untuk juara semakin menipis,
    meski sampai saat ini selisih angka dengan AZ tak begitu jauh, yaitu lima poin.
    PSV kini bercokol di peringkat empat.

    Meski tampil menekan sejak awal laga,
    Ajax gagal memaksimalkan peluang untuk unggul ketika babak pertama rampung.
    Pertahanan PSV terlalu kuat untuk ditembus.

    Namun di babak kedua, gawang Tyton akhirnya jebol. Adalah Ismail Aissatti
    yang menjebol gawangnya lewat tendangan keras usai mendapat sodoran bola
    dari Cristian Eriksen di menit 57.

    Tak berselang lama, tepatnya lima menit kemudian,
    Ajax memperbesar keunggulan mereka setelah Siam de Jong melesakkan bola
    ke gawang dari titik putih penalti, menyusul pelanggaran yang dilakukan Marcelo kepada Aissati.

    PSV berusaha menekan balik. Wijnaldum nyaris memperkecil ketertinggalan
    di menit 72 lewat tendangannya. Namun penjaga gawang Ajax berhasil memblok bola.

    Sepuluh menit terakhir laga di Amsterdam Arena berjalan monoton.
    Hal ini menguntungkan Ajax sehingga kemenangan dengan skor 2-0 bisa dipertahankan.

    http://www.goal.com/id-ID/match/6156...ndhoven/report
    Harmonie - Union - Energie Vitale - Volonté - Voie - Recherche
    合気道

  10. #24

    Join Date
    Oct 2006
    Location
    Banjarmasin
    Posts
    1,049
    Points
    137.30
    Thanks: 6 / 7 / 7

    Default

    Johan Cruyff Ingatkan Ajax Segera Tunjuk Direksi
    Johan Cruyff tidak mau terhanyut dalam euforia kemenangan Ajax Amsterdam atas PSV Eindhoven.

    Di tengah kegembiraan merayakan kemenangan 2-0 atas PSV Eindhoven akhir pekan lalu, Johan Cruyff meminta agar Ajax Amsterdam tidak melupakan tugas menunjuk jajaran direksi dalam waktu dekat.

    Berkat kemenangan itu, Ajax menjaga peluang mempertahankan gelar juara Eredivisie Belanda. Pasukan Frank de Boer berselisih satu poin dari AZ Alkmaar yang menguasai klasemen dengan sisa tujuh pertandingan lagi. Namun, Cruyff tidak mau terlena.

    http://www.goal.com/id-ID/news/1362/...tunjuk-direksi
    Harmonie - Union - Energie Vitale - Volonté - Voie - Recherche
    合気道

  11. #25
    Blosky182's Avatar
    Join Date
    Sep 2007
    Location
    JKT-BDG-BGR
    Posts
    2,949
    Points
    12.04
    Thanks: 29 / 64 / 46

    Default

    tim kebanggaan gw asal belanda
    tapi skrng pemain berbakat sering dijual ke klub2 besar
    pdhl tim ini punya nama besar juga di eropa
    kostumnya juga gw suka banget nih ajax
    smg bisa juara liga lagi
    Quote Originally Posted by xlnc-fivlover~ View Post
    kasian si **** selalu di ributin sara lah bad id lah...wkwkwk
    emang bener kata jendral tianfeng "beginilah **** deritanya tiada akhir"
    wkkwkwkwkw

    TUKANG CENDOL DI CARI SEMUA ORANG
    (GAK CENDOL GAK RAME)

  12. #26

    Join Date
    Oct 2006
    Location
    Banjarmasin
    Posts
    1,049
    Points
    137.30
    Thanks: 6 / 7 / 7

    Default

    Frank De Boer Puas Ajax Menang Meyakinkan
    Pelatih Frank de Boer gembira dengan kemenangan Ajax Amsterdam atas PSV Eindhoven.

    Frank de Boer tersenyum semringah setelah Ajax Amsterdam berhasil menekuk PSV Eindhoven 2-0 pada lanjutan Eredivisie Belanda, Minggu (25/3) malam.

    Dengan tinggal menyisakan tujuh pertandingan, hasil itu terasa sangat berharga bagi Ajax guna mempertahankan gelar juara mereka. Ajax menempel AZ Alkmaar di puncak klasemen dengan selisih satu poin. Bagi De Boer, kemenangan atas PSV merupakan buah kerja keras skuat asuhannya.

    http://www.goal.com/id-ID/news/1362/...ang-meyakinkan
    Harmonie - Union - Energie Vitale - Volonté - Voie - Recherche
    合気道

  13. #27

    Join Date
    Oct 2006
    Location
    Banjarmasin
    Posts
    1,049
    Points
    137.30
    Thanks: 6 / 7 / 7

    Default

    Hadapi Heracles, Ajax Kenakan Jersey Khusus
    Seragam khusus dikenakan Ajax Amsterdam untuk menyokong kampanye olahraga difabel.

    Ajax Amsterdam akan mengenakan seragam khusus saat menjamu Heracles Almelo, Minggu (1/4) mendatang.

    Di bagian dada seragam tersebut akan tertera logo Fonds Gehandicaptensport, atau secara harfiah berarti Yayasan Olahraga Untuk Penyandang Cacat, menggantikan sponsor utama Aegon.

    Kebijakan itu merupakan bagian dari kampanye Ajax membantu perkembangan olahraga untuk para difabel. Aegon sendiri sudah bertahun-tahun berkontribusi untuk Gehandicaptensport dan musim ini bekerjasama dengan Ajax membentuk sejumlah program khusus.

    Sebanyak 75 anggota tim sepakbola "G-voetballers" sudah sepekan ini menghabiskan waktu berlatih di De Toekomst dengan ditangani para pelatih akademi Ajax. Mereka akan menyaksikan pertandingan Ajax melawan Heracles. Kemudian mereka dipersilakan melakukan tendangan penalti ke gawang yang dijaga kiper tim yunior Ajax di depan para fans.

    Seragam khusus Ajax ini nantinya akan dilelang dan hasilnya disumbangkan untuk yayasan tersebut.

    http://www.goal.com/id-ID/news/1362/...-jersey-khusus
    Harmonie - Union - Energie Vitale - Volonté - Voie - Recherche
    合気道

  14. #28

    Join Date
    Oct 2006
    Location
    Banjarmasin
    Posts
    1,049
    Points
    137.30
    Thanks: 6 / 7 / 7

    Default

    Milan Buru Christian Eriksen
    Milan tergiur mendapatkan Christian Eriksen setelah terdengar kabar pemain Denmark itu ingin main di Serie A.

    Milan dikabarkan sedang memburu Christian Eriksen, striker Ajax Amsterdam asal Denmark.

    TMW memberitakan I Rossoneri tergiur mendapatkan Eriksen, setelah striker berbakat itu mengatakan ingin bermain di Serie A. Namun, Milan bukan satu-satunya klub yang tergiur mendapatkannya.

    Roma, menurut TMW, siap bersaing dengan klub mana pun untuk mendapatkan Eriksen. Roma juga tidak akan keberatan mengeluarkan dana besar.

    Sumber yang dekat dengan Eriksen mengungkapkan I Rossoneri lebih berpeluang mendapatkannya. Meski demikian klub-klub Liga Inggris, terutama Manchester United, juga akan berupaya membujuknya.

    http://www.goal.com/id-ID/news/784/t...istian-eriksen
    Harmonie - Union - Energie Vitale - Volonté - Voie - Recherche
    合気道

  15. #29

    Join Date
    Oct 2006
    Location
    Banjarmasin
    Posts
    1,049
    Points
    137.30
    Thanks: 6 / 7 / 7

    Default

    Toby Alderweireld Ragu Douglas Gabung Ajax
    Toby Alderweireld menganggap Douglas tidak cocok untuk Ajax Amsterdam.

    Menjelang akhir musim Ajax Amsterdam bersiap ditinggal kapten Jan Vertonghen yang hendak menempuh tantangan baru bermain di luar Eredivisie Belanda.

    Sejumlah nama bek mengapung sebagai pengganti Vertonghen, salah satunya adalah bek FC Twente, Douglas. Namun, Toby Alderweireld justru meragukan peluang bek kelahiran Brasil itu untuk pindah ke Ajax.

    http://www.goal.com/id-ID/news/1362/...as-gabung-ajax
    Harmonie - Union - Energie Vitale - Volonté - Voie - Recherche
    合気道

  16. #30

    Join Date
    Oct 2006
    Location
    Banjarmasin
    Posts
    1,049
    Points
    137.30
    Thanks: 6 / 7 / 7

    Default

    Permak Heracles Almelo, Ajax Puncaki Eredivisie Belanda
    Ajax Amsterdam untuk sementara mengungguli perolehan poin AZ Alkmaar.


    Ajax Amsterdam 6 - 0 Heracles Almelo
    April 1, 2012 7:30 PM WIB
    Amsterdam ArenA — Amsterdam
    Wasit:‬ J. Van Hulten‎
    Jumlah Penonton:‬ 51395‎

    25′ Theo Janssen
    48′ Lorenzo Ebecilio
    53′ Christian Eriksen
    63′ Vurnon Anita
    72′ Siem de Jong
    88′ Kolbeinn Sigthórsson

    Ajax Amsterdam memuncaki klasemen Eredivisie Belanda, untuk sementara ini, berkat kemenangan meyakinkan 6-0 atas Heracles Almelo di Amsterdam Arena, Minggu (1/4) malam WIB.

    Dengan hasil tersebut, Ajax kini memiliki perolehan angka yang lebih baik dibanding AZ Alkmaar, pemuncak klasemen Eredivisie sebelumnya, dengan keunggulan dua angka. Ajax untuk sementara memiliki 58 poin.

    Namun Ajax bisa kembali tergeser ke posisi dua apabila AZ bisa menang atas Vitesse Arnhem, yang hingga berita ini diturunkan masih melakoni laga mereka.

    Ada pun Ajax di laga ini tampil dominan sepanjang laga. Di menit 25, Theo Janssen bisa membawa Ajax memimpin dengan tendangannya.

    Di paruh kedua, Ajax mengamuk. Lima gol dilesakkann ke gawang Remko Pasveer oleh lima pemain yang berbeda.

    Lorenzo Ebecillo mengawali pesta gol Ajax di babak kedua, tepatnya di menit 48 sebelum Christian Eriksen mengubah kedudukan menjadi 3-0 di menit 53.

    Vurnon Anita tak ketinggalan mencetak gol di menit 63, disusul dengan gol Siem De Jong sembilan menit kemudian. Dua menit jelang berakhirnya waktu normal, Kolbeinn Sigthorsson melesakkan gol keenam untuk Ajax dengan tanpa satu pun balasan dari Heracles.

    Karena kekalahan ini, Heracles tetap di peringkat 13 dengan 33 angka.

    http://www.goal.com/id-ID/match/6155...-almelo/report
    Harmonie - Union - Energie Vitale - Volonté - Voie - Recherche
    合気道

Page 2 of 4 FirstFirst 1234 LastLast

Posting Permissions

  • You may not post new threads
  • You may not post replies
  • You may not post attachments
  • You may not edit your posts
  •