Results 1 to 5 of 5
http://idgs.in/517413
  1. #1
    levialexander9's Avatar
    Join Date
    Jan 2012
    Posts
    5,671
    Points
    778.48
    Thanks: 100 / 289 / 266

    Default Radiasi Handphone (HP)

    Spoiler untuk Radiasi HP :
    Apakah Radiasi Handphone berbahaya?

    Handphone/ponsel tidak memancarkan radiasi infra merah pada saat menerima SMS/telepon. Berdasarkan artikel mengenai Cellular Frequencies (Wikipedia), frekuensi handphone adalah pada band 800 Mhz, 1800 Mhz, atau 1900 Mhz, sedangkan gelombang infra merah memiliki frekuensi 300 Ghz – 400 Thz. Ini jelas berbeda jauh. Lagi pula, dalam sebuah handphone yang tidak ada fasilitas komunikasi infra merah, tidak ada alat atau komponen yang dapat memancarkan infra merah. Lalu dari manakah infra merah itu berasal?

    Apakah aman menggunakan handphone / ponsel ?

    Ketika Anda mengirim/menerima SMS atau menelepon/ditelepon, handphone memancarkan gelombang elektromagnet agar dapat berkomunikasi dengan pemancar operator terdekat. Dalam jumlah yang berlebihan, radiasi ini berbahaya, namun dalam jumlah kecil, radiasi gelombang elektromagnet tidak berbahaya bagi manusia.

    FCC (salah satu lembaga pemerintah AS) menetapkan batas maksimal besarnya radiasi yang diperbolehkan untuk handphone atau telepon genggam. Besarnya radiasi handphone ini dinyatakan dalam SAR (Specific absorption rate). SAR adalah nilai maksimum radiasi yang diserap oleh tubuh per satuan berat. FCC menentukan besarnya SAR untuk handphone adalah maksimal sebesar 1.6 W/kg. Negara-negara di Eropa (European Union) menetapkan besarnya SAR maksimal adalah sebesar 2 W/kg. Handphone/ponsel yang berada di atas batas ini tidak boleh diproduksi dan diperdagangkan di negara tersebut.

    Anda bisa melihat daftar nilai SAR dari berbagai macam merk HP di situs FCC, klik di sini. Jika nilai SAR tinggi, maka radiasi handphone tersebut tinggi. Sepuluh handphone dengan nilai SAR paling tinggi adalah (namun masih di bawah batas ‘aman’):
    Motorola V195s (1.6)
    Motorola Slvr L6 (1.58 )
    Motorola Slvr L2 (1.54)
    Motorola W385 (1.54)
    Motorola Deluxe ic902 (1.53)
    T-Mobile Shadow (HTC) (1.53)
    Motorola i335 (1.53)
    Samsung Sync SGH-C417 (1.51)
    Motorola V365 (1.51)
    RIM BlackBerry Curve (AT&T) (1.51)

    Sepuluh handphone dengan nilai SAR paling kecil (radiasi kecil) adalah:
    LG KG800 (0.135)
    Motorola Razr V3x (0.14)
    Nokia 9300 (0.21)
    Nokia N90 (0.22)
    Samsung SGH-G800 (0.23)
    Samsung Sync SGH-A707 (0.236)
    Nokia 7390 (0.26)
    Samsung SGH-T809 (0.32)
    Bang & Olufsen Serene (Samsung SGH-E910) (0.33)
    Motorola Razr2 V8 (0.36)Apakah Radiasi Handphone berbahaya?

    Handphone/ponsel tidak memancarkan radiasi infra merah pada saat menerima SMS/telepon. Berdasarkan artikel mengenai Cellular Frequencies (Wikipedia), frekuensi handphone adalah pada band 800 Mhz, 1800 Mhz, atau 1900 Mhz, sedangkan gelombang infra merah memiliki frekuensi 300 Ghz – 400 Thz. Ini jelas berbeda jauh. Lagi pula, dalam sebuah handphone yang tidak ada fasilitas komunikasi infra merah, tidak ada alat atau komponen yang dapat memancarkan infra merah. Lalu dari manakah infra merah itu berasal?

    Apakah aman menggunakan handphone / ponsel ?

    Ketika Anda mengirim/menerima SMS atau menelepon/ditelepon, handphone memancarkan gelombang elektromagnet agar dapat berkomunikasi dengan pemancar operator terdekat. Dalam jumlah yang berlebihan, radiasi ini berbahaya, namun dalam jumlah kecil, radiasi gelombang elektromagnet tidak berbahaya bagi manusia.

    FCC (salah satu lembaga pemerintah AS) menetapkan batas maksimal besarnya radiasi yang diperbolehkan untuk handphone atau telepon genggam. Besarnya radiasi handphone ini dinyatakan dalam SAR (Specific absorption rate). SAR adalah nilai maksimum radiasi yang diserap oleh tubuh per satuan berat. FCC menentukan besarnya SAR untuk handphone adalah maksimal sebesar 1.6 W/kg. Negara-negara di Eropa (European Union) menetapkan besarnya SAR maksimal adalah sebesar 2 W/kg. Handphone/ponsel yang berada di atas batas ini tidak boleh diproduksi dan diperdagangkan di negara tersebut.

    Anda bisa melihat daftar nilai SAR dari berbagai macam merk HP di situs FCC, klik di sini. Jika nilai SAR tinggi, maka radiasi handphone tersebut tinggi. Sepuluh handphone dengan nilai SAR paling tinggi adalah (namun masih di bawah batas ‘aman’):
    Motorola V195s (1.6)
    Motorola Slvr L6 (1.58 )
    Motorola Slvr L2 (1.54)
    Motorola W385 (1.54)
    Motorola Deluxe ic902 (1.53)
    T-Mobile Shadow (HTC) (1.53)
    Motorola i335 (1.53)
    Samsung Sync SGH-C417 (1.51)
    Motorola V365 (1.51)
    RIM BlackBerry Curve (AT&T) (1.51)

    Sepuluh handphone dengan nilai SAR paling kecil (radiasi kecil) adalah:
    LG KG800 (0.135)
    Motorola Razr V3x (0.14)
    Nokia 9300 (0.21)
    Nokia N90 (0.22)
    Samsung SGH-G800 (0.23)
    Samsung Sync SGH-A707 (0.236)
    Nokia 7390 (0.26)
    Samsung SGH-T809 (0.32)
    Bang & Olufsen Serene (Samsung SGH-E910) (0.33)
    Motorola Razr2 V8 (0.36)

    Artikel ini ditulis menyusul beredarnya SMS berantai yang bunyinya seperti ini:

    Kalau ada nomor handphone yang 0866 dan 0666 atau yang warna merah call masuk jangan diangkat ya, soalnya sudah ada yang mati gara-gara angkat nomor tersebut karena orang itu sedang praktek ilmu hitam.

    Kemudian menyusul argumen lain:

    menurut seorang profesor dari WHO itu memang bukan ilmu hitam, tapi sang penelepon mengirim sinar infra merah yang berlebihan ke nomor yang dituju, sehingga memang bisa mengakibatkan sang penerima tewas.

    Berita ini adalah salah atau hoax, karena:
    Pada saat menerima/mengirim SMS/telepon, handphone tidak memancarkan radiasi infra merah (seperti yang dijelaskan pada awal artikel ini).
    Handphone yang tidak ada fasilitas komunikasi infra merahnya, di dalamnya tidak ada alat untuk memancarkan infra merah.
    Handphone yang memiliki fasilitas komunikasi infra merah, infra merah tidak aktif saat mengirim atau menerima SMS/telepon dan baru aktif saat akan membuat komunikasi dengan handphone lain atau komputer dengan port infra merah.
    Handphone yang memiliki fasilitas komunikasi infra merah, dan dipasarkan di Indonesia, telah memenuhi standar besarnya batas maksimal radiasi yang diperbolehkan dan aman bagi manusia.

    Apakah infra merah berbahaya?

    Infra merah yang dipancarkan oleh peralatan elektronik (mouse, remote TV, handphone tertentu) yang telah memenuhi standar kesehatan (FCC) adalah tidak berbahaya. Banyak sumber infra merah lain dalam intensitas yang besar, misalnya matahari, lilin yang menyala, tidak berbahaya bagi tubuh, malah menyehatkan.

    Bahkan sekarang ada sauna dengan infra-merah, sehingga Anda tidak perlu repot-repot dengan uap-air panas. Terlepas dari masalah kontroversi penggunaan sauna ini, sauna dengan infra merah tidak menyebabkan sesak nafas karena menghirup uap air.

    Bagaimana dengan santet / ilmu hitam yang dikirim lewat SMS?

    Dalam hal ini, penulis berpendapat bahwa ilmu hitam yang dimaksud adalah sugesti negatif. Sugesti dapat menimbulkan keyakinan yang bisa mempengaruhi tingkah laku bahkan kesehatan manusia. Jika seseorang ketakutan menerima SMS ini, bisa berakibat buruk (takut yang berlebihan, cemas) dan menggangu kesehatan orang tersebut (sulit tidur, sulit konsentrasi, pingsan). Namun jika kita tidak percaya akan kebenaran SMS tersebut, maka tidak akan terjadi apa-apa.

    Sumber


    Spoiler untuk 8 CARA sederhana mengurangi ANCAMAN RADIASI handphone :
    Baru-baru ini badan kesehatan dunia atau World Health Organization (WHO) mengungkapkan hasil penelitian terbaru dimana radiasi dari handphone atau telepon genggam dapat menyebabkan kanker otak. Walaupun beberapa peneliti masih meragukan hasil penelitian ini, tapi paling tidak kita harus mewaspadainya. Hal ini disebabkan radiasi dari telepon selular (ponsel) dapat dikategorikan sama dengan zat karsinogenik berbahaya seperti timbal, asap knalpot dan kloroform. Di era modern saat ini, handphone sudah menjadi barang kebutuhan. Hampir setiap orang memiliki ponsel, sehingga patutlah dipertimbangkan cara-cara untuk mengurangi ancaman radiasi dari handphone.

    Terlepas dari persoalan kontroversi mengenai radiasi handphone yang diungkapkan oleh WHO, tidak ada salahnya kita menyimak 8 cara mengurangi radiasi ponsel berikut ini:

    Cara pertama – gunakanlah speakerphone
    Walaupun mengurangi rasa kenyamanan saat menggunakan speakerphone di tempat umum, tapi paling tidak hal ini menghindari kita untuk tidak harus menempelkan handphone di kepala ketika bertelepon. Menggunakan speaker ketika bertelepon juga bisa menjadi pilihan. Pilihan menggunakan speakerphone dapat dilakukan ketika kita tengah berada di tempat privat seperti di rumah.

    Cara kedua - gunakan headset
    Rasa-rasanya, inilah kiat yang paling gampang untuk menangkal ancaman radiasi handphone. Usahakan untuk menggunakan headset pada saat menerima panggilan telepon. Hal ini untuk mencegah telepon genggam tidak terlalu dekat dengan otak.

    Cara ketiga – gunakan casing penahan radiasi
    Kekhawatiran radiasi ponsel belakangan memunculkan casing berkemampuan khusus yang diklaim bisa meminimalisir hantaran radiasi yang berasal dari ponsel. Jika dirasa diperlukan, mungkin Anda bisa mencarinya di pertokoan.

    Cara keempat - kurangi bluetooth dan headset wireless
    Seperti telah disebutkan di atas, penggunaan headset dapat menjadi pilihan untuk mengurangi radiasi ponsel. Namun patut diingat, gunakanlah headset yang konvensional alias yang masih menggunakan kabel untuk terhubung dengan ponsel. Hindari penggunaan headset wireless. Demikian juga fitur bluetooth di handphone jangan terus menerus diaktifkan, gunakan seperlunya.

    Cara kelima - sudut ruangan
    Banyak orang pada saat menerima panggilan telepon mencari pojok atau sudut ruangan (mungkin sedang menerima telepon dari selingkuhannya..hehe). Disarankan untuk menghindari menerima telepon di sudut ruangan. Betul bahwa sudut ruangan biasanya sepi namun di sisi lain terkadang juga menjadi tempat di mana sinyal handphone menjadi lemah. Sinyal yang lemah justru dapat memicu radiasi yang lebih tinggi.

    Cara keenam - diam ketika menelpon
    Saya sering melihat orang yang tidak bisa diam pada saat menerima panggilan telepon ataupun kala menelepon. Jalan dari satu tempat ke tempat lain. Sangat disarankan pada saat menerima atau menelepon sebaiknya kita tidak berjalan-jalan. Hal ini disebabkan, dalam keadaan bergerak maka sinyal handphone akan terus mencari pancaran sinyal yang kuat dari base transceiver station (BTS). Dengan berjalan-jalan, justru akan menguatkan radiasi.

    Cara ketujuh - Jangan Selalu Menempel
    Walaupun handphone yang kita gunakan adalah gadget kesayangan, namun untuk kesehatan yang lebih baik, ada baiknya jangan selalu nempel dengan ponsel tersebut. Sebaiknya handphone yang tidak digunakan direkomendasikan ditaruh di tas atau di atas meja. Hal ini dikatakan lebih baik ketimbang ditempatkan di kantong celana.

    Cara kedelapan - Gunakan Dua Telinga
    Kita dianugerahi dua buah telinga oleh Tuhan. Jika kedua telinga kita normal, maka hindarilah penggunaan satu bagian telinga ketika bertelepon. Contohnya, selalu menerima telepon dengan telinga bagian kiri saja. Hal ini justru tidak baik. Gunakanlah kedua telinga kita agar dapat meminimalisir radiasi yang terpancar.

    Badan Lingkungan Eropa telah mendorong untuk melakukan studi lebih lanjut atas apa yang telah diungkapkan oleh WHO. Walaupun demikian, langkah antisipasi perlu kita lakukan daripada mengambil resiko di masa depan. Semoga kiat sederhana untuk mengurangi ancaman radiasi handphone di atas dapat bermanfaat.

    Sumber


    Spoiler untuk Cek Radiasi HP :
    Cek radiasi handphone mu di sini http://www.fcc.gov/cgb/sar/
    Sumber

    Spoiler untuk Berapa Radiasi HP Samsung? :
    Istilah teknik untuk radiasi handphone adalah SAR, singkatan dari Specific Absorption Rate, yaitu standar pengukuran untuk radiasi sinyal RF yang akan diserap oleh tubuh manusia pada saat sedang menggunakan handphone.


    Satuan ukurnya dinyatakan dalam Watt/kilogram ( W/kg ). Semakin kecil nilai W/kg-nya maka semakin baik. Batas SAR yang aman bagi tubuh dan diberlakukan menurut rekomendasi dari EU Council adalah 2.0 W/Kg.

    Semua handphone samsung memiliki certificate SAR yang nilai SAR maksimum adalah dibawah 1.0 W/kg. Semua keterangan tentang certificate tersebut terdapat dalam user manual setiap model, tepatnya pada bagian Health and Safety Information.

    Sumber:
    Buku petunjuk manual hp merk samsung.
    Artikel asli => http://ponselhp.blogspot.com/2012/03...p-samsung.html

  2. Hot Ad
  3. #2

    Join Date
    Mar 2012
    Posts
    47
    Points
    8.71
    Thanks: 1 / 2 / 2

    Default

    Sedikit ya tipe BB yang radiasi tinggi
    Brarti sebagian besar pengguna BB ama I-phone masih aman
    Dilihat dari tipe diatas, sebagian besar tipe keluaran lama ya
    Ini mengindikasikan, tipe handphone keluaran terbaru sekarang sudah berkurang radiasinya atau memang belum diteliti untuk tipe baru yang sekarang?

  4. #3
    levialexander9's Avatar
    Join Date
    Jan 2012
    Posts
    5,671
    Points
    778.48
    Thanks: 100 / 289 / 266

    Default

    Quote Originally Posted by Michael~ View Post
    Sedikit ya tipe BB yang radiasi tinggi
    Brarti sebagian besar pengguna BB ama I-phone masih aman
    Dilihat dari tipe diatas, sebagian besar tipe keluaran lama ya
    Ini mengindikasikan, tipe handphone keluaran terbaru sekarang sudah berkurang radiasinya atau memang belum diteliti untuk tipe baru yang sekarang?

    blm tau jg sih kabar dr hp" trbaru ya gmn...
    tp dr ke 3 merk hp itu sih yg paling cpt panas battre ya itu BB...
    cz internet ya aktif trus...

    klw mnrut w...
    jstru itu jg berbahaya...
    knp...?
    krna dy memancarkan radiasi tambahan utk internet kn...?
    pake headset bluetooth aj udh beresiko...

  5. #4
    Eclipze~'s Avatar
    Join Date
    Feb 2012
    Location
    BINUS
    Posts
    123
    Points
    831.85
    Thanks: 5 / 5 / 5

    Default

    nice info gan..
    kalo tidur gtu jangan deket2 sama handphone..
    dan juga kalo ngecharge hp jangan di tinggalin...
    hehehhe

  6. #5
    LpG-_-oNe's Avatar
    Join Date
    May 2009
    Location
    Jakarta
    Posts
    74
    Points
    34.45
    Thanks: 2 / 5 / 5

    Default

    waduh tobat dah baca ini thread..
    ane sering ngecharge hp ditinggalin sampe berjam jam..
    ternyata bahaya juga ya hehehe
    nice share buat ts

Posting Permissions

  • You may not post new threads
  • You may not post replies
  • You may not post attachments
  • You may not edit your posts
  •