Results 1 to 2 of 2
http://idgs.in/686277
  1. #1
    BandieT's Avatar
    Join Date
    Dec 2011
    Location
    Neng Disini Aja Neng!
    Posts
    4,140
    Points
    2,040.80
    Thanks: 88 / 88 / 80

    Default Memalukan, Microsoft Tawarkan Sony Fanboy Tukar Tambah PS3 Ke Xbox One!

    Sepertinya memang Microsoft sudah tidak tahu lagi bagaimana memulai persaingan yang sehat untuk mengalahkan kompetitornya Sony dalam persaingan konsol Next Gen PS4 dan Xbox One. Sebelumnya Microsoft dikabarkan tengah menyogok salah satu user youtube yang mempunyai subcriber terbesar Machinima untuk tidak mengabarkan hal-hal buruk tentang Xbox One. Kali ini Micorosft kembali melakukan hal yang cukup memalukan yakni dengan diam-diam mengirim email kepada player di PSN yang menawarkan tukar tambah konsol PS3 dengan Xbox One.


    Pada email tersebut Micorosft menyerukan "Ditch your PS3 for and get 100 USD store credit toward Xbox One". Itu berarti PS3 ditawar dengan harga 100 USD atau setara dengan Rp. 1,2 juta, What?!

    Dilansir Vr-zone, Microsoft menawarkan program tukar tambah bagi para gamer yang ingin membuat lompatan dari PS3 ke Xbox One. Seperti diketahui, harga Xbox One ialah USD499 dan gamer bisa mendapatkan potongan USD100, menjadi USD399 apabila menukar dengan PS3. Strategi ini barangkali muncul dari desakan para gamer yang menginginkan harga Xbox One bisa lebih rendah daripada PlayStation 4. Kini, perusahaan meluncurkan program penjualan tersebut.

    Ditemui dimarkasnya, Microsoft pun mengatakan bahwa email tersebut benar adanya dan itu nyata. Untuk melihat versi langsungnya bisa klik website resminya di Microsoft.com. Tapi tentunya hal ini mengikuti syarat dan ketentuan berlaku yang sudah ditentukan oleh Microsoft. Microsoft juga mengatakan bahwa tukar tambah ini berlaku pada retail game besar seperti Gamestop.



    PS3 dihargai Rp. 1,2 Juta oleh Microsoft? Sungguh sangat murah sekali dibandingkan kita menjual secara online ataupun kepada teman sekalipun.


    Para Sony Fanboy yang mendapat email ini tentunya banyak yang menentang Microsoft. Mereka mengatakan bahwa "Dengan tindakan ini membuat Microsoft lebih kelihatan lebih memalukan. Microsoft seperti menggali lebih dalam kuburannya untuk memperlakukan dirinya sendiri lebih jauh". Menanggapi lebih jauh tentang email Ditch your PS3, Sony Fanboy mempunyai slogan baru untuk melawan email tersebut yakni slogan bertuliskan "Keep your PS3 and save by ignoring Microsoft and Buying PS4".


    Microsoft sendiri masih belum mencabut email dan promo tentang tukar PS3 tersebut sampai saat ini. Mungkin ini salah satu langkah serius mereka?

    Source

  2. Hot Ad
  3. #2

    Join Date
    Mar 2014
    Posts
    122
    Points
    0.90
    Thanks: 0 / 0 / 0

    Default

    haha memang dunia semua pnya saingan
    that a new world with a new technology

Posting Permissions

  • You may not post new threads
  • You may not post replies
  • You may not post attachments
  • You may not edit your posts
  •