Results 1 to 2 of 2
http://idgs.in/693319
  1. #1

    Join Date
    Feb 2013
    Posts
    22
    Points
    51.87
    Thanks: 0 / 0 / 0

    Thumbs up What... Bunyi TIT,BIP,TERRR pada PC anda ??? Cekidot !!

    Berawal dari masalah yang saya alami setelah membersihkan PC dari debu yang
    sudah bersarang di PC saya.. tanpa berfikir panjang akhirnya saya
    membersihkan semua komponen PC dengan melepas semua hardware yang ada
    dan membersihkannya satu persatu, tetapi setelah selesai membersihkan
    kemudian saya rakit kembali pada posisi semula tapi saat hidupkan kok Pc
    tidak mau menyala dan berbunyi aneh tidak seperti biasa,
    terdengar suara “bip” 1 kali panjang.(PC normal 1 kali bip pendek lalu booting)
    nah ada apa ini???
    kemudian setelah itu saya periksa lagi setiap slot baik VGA dan RAM,
    ternyata RAM saya yang bermasalah… kemudian saya pasang lagi pada slot dengan benar.. baru deh nyala…

    Pada beberapa kasus, masalah-masalah tersebut seperti yang saya alami dapat
    di deteksi lebih awal cukup dengan mendengarkan suara BIP yang di
    hasilkan oleh BIOS yang memiliki pola-pola tertentu sesuai dengan
    kesalahan yang ditimbulkan.
    Suara ‘bip’ tunggal saat proses
    booting setelah tampilnya pesan startup pada monitor adalah normal dan
    tidak ada kegagalan. ‘Bip’ yang dimaksud disini adalah yang dihasilkan
    pada saat prosedur POST belum selesai dan belum ada informasi apapun
    yang ditampilkan pada layar. Kode ‘Bip’ BIOS ini bergantung tipe dan
    BIOS yang Anda miliki. Yang populer adalah AMI dan Award BIOS. Oleh
    karena itu, tulisan ini hanya membahas kedua tipe BIOS tersebut.
    AMI BIOS
    1 X suara BIP
    Kegagalan refresh DRAM. Sistem mempunyai masalah mengakses memori untuk merefreshnya.
    2 X
    Kegagalan rangkain parity. Pada data yang ditransmisikan dalam
    komputer, biasanya ditambahkan parity bit yang berfungsi untuk
    mendeteksi dan koreksi error. Pekerjaan ini dilakukan rangkaian parity
    yang terdapat dalam komputer. Hal ini kemungkinan disebabkan adanya
    masalah pada memori atau motherboard.
    3 X
    Kegagalan base memori 64K. Base memori 64K adalah 64 KB memori yang pertama pada RAM.
    Kegagalan ini bisa disebabkan slot memori yang dikelompokkan dalam modul
    yang memiliki chip rusak.
    4 X
    Kegagalan system timer.
    Kemungkinan terdapat kesalahan pada satu atau lebih timer yang digunakan
    untuk mengontrol fungsi-fungsi pada motherboard.
    5 X
    Kegagalan prosesor. Dapat disebabkan panas berlebih, atau karena prosesor tidak terpasang benar ke dalam socketnya.
    6 X
    Kegagalan keyboard controller/gate A20. Keyboard controller adalah chip pada motherboard yang mengedalikan keyboard Anda.
    7 X
    Kesalahan prosesor.
    8 X
    Kesalahan baca/tulis memory display.
    9 X
    Kerusakan BIOS.
    10 X
    Kesalahan CMOS.
    11 X
    Kerusakan cache memori. AWARD BIOS
    Award lebih menyukai pesan lewat monitor. Tapi ada saatnya video card
    tidak berfungsi dan pesan ditampilkan menggunakan kode bip tersebut.
    Oleh karena itu, kode bip pada BIOS tipe ini lebih sedikit. Kode bip
    pada BIOS ini juga seperti tanda morse, mengkombinasikan bip panjang dan pendek.

    1 bip panjang
    Masalah pada memori. Kemungkinannya adalah memori tidak terpasang benar, atau juga chip memori rusak.
    Bisa juga berhubungan dengan kerusakan motherboard.
    1 bip panjang, 2 bip pendek
    Kesalahan sistem video. BIOS tidak dapat mengakses sistem video untuk
    menuliskan pesan error ke layar. Ada beberapa kemungkinan, antara lain
    video card dipasang pada sistem yang sudah ada video card on-board, atau
    menggunakan IRQ yang sudah terpakai untuk video card tersebut sehingga
    terjadi konflik. Kemungkinan lain, video card tidak terpasang dengan

    baik.
    1 bip panjang, 3 bip pendek
    Sama seperti di atas, ada kesalahan pada video. BIOS tidak dapat mengakses sistem video untuk
    menampilkan pesan kesalahan ke layar.
    Suara bip sambung menyambung
    Dapat disebabkan memori atau video card. Ada beberapa pedoman umum yang dapat digunakan untuk setiap BIOS.
    Pedoman umum ini hanya dapat digunakan untuk kesalahan yang terdeteksi
    sebelum dan saat Power On Self Test (POST). Kita sudah mengenal prosedur
    yang dilakukan computer saat mulai dihidupkan, dan ini akan sangat
    membantu dalam mendiagnosa masalah yang ada.
    Pertama kali saat
    komputer dinyalakan, power supply akan mengirimkan daya ke semua komponen.
    Bila pada saat dinyalakan tidak ada reaksi apapun, makaperiksalah power supply internal yang terletak pada komputer Anda. Untuk mengetesnya, kita bisa menggunakan LED (Light Emiting Diode) dan kemudian pasang pada POWER LED connector. Jika nyala, berarti power supply masih bagus.
    Kemudian, jika semua komponen sudah mendapat daya yang cukup, prosesor akan bekerja mencari intruksi.
    Ia akan mencari intruksi ini pada ROM BIOS. Untuk prosesor, kemungkinannya adalah panas yang berlebih akibat overclock atau posisi tidak sempurna.
    Untuk BIOS,kemungkinannya kecil bahwa letak chip BIOS tidak sempurna.
    Cek BIOS
    dapat dilakukan pada komputer lain. Beberapa virus sudah dapat merusak program BIOS.
    Jika POST mau berlanjut tapi tidak selesai, kemungkinan besar masalah ada pada motherboard.
    Untuk yang ini, ada beberapa langkah yang harus dilakukan :
    Jika PC tidak mau booting sama sekali,pastikan komponen minim sudah terpasang, yaitu prosesor, memori terisi
    dengan tepat, video card, dan sebuah drive, dan pastikan semua komponen ini terpasang dengan benar.
    Komponen yang tersolder tidak boleh ada yang hilang.
    Lepaskan komponen-komponen yang tidak wajib, seperti ekspansi card, peripheral eksternal seperti printer, scanner dan
    lain-lain, karena pemasangan yang tidak benar dapat menyebabkan I/O error. Kemudian hidupkan sistem, dan coba pasang satu-persatu card tersebut untuk mengujinya.

    Cek ulang setting jumper pada motherboard. Pastikan tipe prosesor, bus speed, multiplier, dan jumper
    tegangan. Dan pastikan juga jumper BIOS berada pada posisi semestinya.Ubah setting BIOS ke setting default untuk memastikan masalah tidak terletak pada setting BIOS yang berlebihan. Contohnya dengan menurunkan
    read/write access time memori dan hard disk. Cek semua koneksi kabel pada motherboard sudah benar. Cek apakah ada komponen yang mengalami panas berlebih. Jika ada, ubah setting BIOS dan setting yang lebih rendah.

    PENANGANAN LANJUT
    Untuk kasus 1, 2, dan 3 kali bunyi bip, cobalah perbaiki posisi memori dahulu. Jika masih terjadi,
    ada kemungkinan memori rusak. Ganti dengan memori baru.
    Untuk 4, 5, 7 dan 10 kali bip, motherboard rusak dan harus diperbaiki atau diganti.
    Untuk 6 kali bip, coba perbaiki posisi chip keyboard controller. Jika masih ada error, gantilah chip keyboard tersebut.
    8 kali bip menandakan memori error pada video adapter. Ganti video card.
    9 kali bip menandakan kegagalan chip BIOS. Biasanya bukan disebabkan posisi kurang sempurna.
    11 kali bip, ganti cache memori

    Nah dari penjelasan saya di atas semoga bermanfaat jadi jika komputer anda berbunyi aneh tidak seperti biasanya jangan panik dulu terburu-buru membawa ke reparasi komputer, cukup cek dan kenali suara bip yang ditimbulkan.

    ~semoga bermnfaat~

  2. Hot Ad
  3. #2
    gLory_A's Avatar
    Join Date
    Apr 2013
    Posts
    333
    Points
    3.27
    Thanks: 39 / 11 / 11

    Default

    wah ada artinya juga ternyata bunyi gituan juga

    ga ada biosnya gygabyte ya?

    ane makenya yg gygabyte

Posting Permissions

  • You may not post new threads
  • You may not post replies
  • You may not post attachments
  • You may not edit your posts
  •