Electronic Entertainment Expo atau yang lebih dikenal dengan istilah E3 sebentar lagi akan digelar. Ajang ini sendiri seperti yang telah diketahui sebelumnya memang banyak sekali mengungkap hal-hal yang selalu menjadi rasa penasaran baik di dunia gaming ataupun teknologi. Pergelaran ini sendiri akan digelar pada tanggal 10 hingga 12 di Los Angeles, Amerika Serikat.


Ajang E3 memang baru akan digelar bulan depan, namun berbagai rumor memang sudah bermunculan sekarang. Seperti halnya sebuah produk game teranyar yang kabarnya akan diperkenalkan pada ajang tersebut. Salah satu rumor yang paling banyak beredar saat ini adalah kabar mengenai Nintendo yang akan mengeluarkan dua buah konsol sekaligus. Tentu ini menjadi perbincangan hangat apalagi konsol Wii U telah gagal bersaing di pasaran.

Memang ini baru sebatas rumor, namun ada sebuah data penguat yang dikeluarkan oleh situs game ternama IGN. Melalui dua jurnalisnya yang sudah sering memberi informasi terpercaya, yaitu Jose Otero dan Peer Schneider, mereka mengungkapkan kalau mereka mendapatkan informasi tersebut langsung dari orang dalam perusahaan Nintendo.


"Kami mendengar desas-desus bahwa Nintendo kemungkinan besar menunjukkan konsol game anyar di ajang E3. Saya yakin mereka akan memperkenalkan konsol baru tahun ini, tidak ada keraguan dalam pikiran saya karena sebelumnya saya sudah mendengar dari beberapa orang, termasuk seseorang terpercaya yang dulu berada di dalam Nintendo," ungkap Otero seperti yang dilansir laman Game Revolution, via Liputan 6.

Peer Schneider sendiri juga memberikan sebuah data tambahan mengenai hal tersebut. Ia mengungkapkan bahwa Nintendo nanti akan memiliki dua penerus setelah 3DS dan akan memperkenalkannya pada ajang E3 di Los Angeles. Hal ini semakin diperkuat dengan pernyataan dari pemasok komponen untuk Nintendo yang memang tidak membatah akan hal tersebut.

Sayang saja Nintendo belum memberikan konfirmasi terkait hal ini. Mungkin saja mereka akan menjadikannya sebuah kejutan dan akan benar-benar diperkenalkan di ajang E3 nanti.

Source