Terinspirasi Oleh Sosok Soekarno, Remaja Bule Ini Ciptakan Lagu Rap, loh.
Dr.(H.C.) Ir. H. Soekarno atau dengan nama lengkapnya Koesno Sosrodihardjo adalah Presiden pertama di Republik Indonesia. Sosok Presiden RI pertama, Soekarno, tidak hanya banyak dikagumi oleh orang Indonesia.
Di Australia, seorang pemudi bernama Sally Andrews juga memiliki kecintaan luar biasa terhadap sosok kharismatik tersebut.
Sebagai buktinya, gadis 22 tahun asal New South Wales tersebut menciptakan sebuah lagu bergenre rap yang berjudul Presiden Soekarno.
Lewat liriknya, Sally ingin mengajak anak muda agar tidak sekadar nasionalis, tapi terus berjuang dalam menimba ilmu setinggi-tingginya. Lagu ini juga dibuat seolah mengajak khususnya anak-anak muda Indonesia, maupun Australia, untuk tidak sekedar menjadi nasionalis, tetapi terus berjuang lewat pendidikan.
Soekarno muda digambarkan oleh Sally dalam lagunya sebagai sosok yang "cerdas di sekolah, pandai dengan debat... dengan hati yang hangat."
Sally mengaku setiap kali melihat foto-foto Soekarno yang sedang membaca proklamasi, ia bertanya-tanya seberapa banyak keberanian yang diperlukan oleh Bapak Proklamator RI tersebut.
Lagu 'Presiden Soekarno' mengantarkan Sally meraih penghargaan dari ajang National Australia Indonesia Language Awards (NAILA) 2016.
Wah, Serbaholic ternyata Bahasa Indonesia juga dipelajari oleh Warga Negara Australia loh. Bangga yah jadi masyarakat Indonesia hehe.
Kamu udah liat videonya belum? Nih mimin share videonya biar kamu bisa liat betapa kerennya lagu ciptaan sih Sally Andrews >> https://www.youtube.com/watch?v=5hN3YkPZImQ
Gimana? Internet bukan cuma memberi dampak negatif aja kan? Kamu hanya perlu melihat dari berbagai sudut pandang, jangan hanya melihat dari satu sudut pandang atau dari satu sisi aja.
Yuk isi kuota internetmu dan aktifkan kembali wi-fi kamu, untuk mengexplore lagi hal-hal positif dari internet.