Di Hari pertama musim kemarau..
Di sore yang tenang dan sejuk..
Berlarian empat orang anak yang terlihat ceria..
Kluar dari sebuah gedung yang tampak sperti sekolah..
ada yang berlari.. ada yang meloncat..

Semakin jauh mereka ke dalam permainan pikiran mereka..
Sebuah jiwa yang tak tersentuh oleh dosa..
Tawa mereka yang ceria,
Seolah membiarkan sinar matahari melewati gumpalan awan gelap..

Aku berdiri sendiri..
Ku pegang topi ku.. kulihat kemeja ku yang terkoyak..
Ku perhatikan.. kemeja ku bagai sedang menghirup udara segar..
Tiba2 kaki ku terasa lemas..

Aku pun bergegas mencari tempat untuk beristirahat..
Sambil berjalan ku lihat daun2 berguguran..
Daun2 kering dari sebuah pohon yang meranggas..
Ku perhatikan satu per satu daun yang melewati ku..
Mereka seperti pasrah.. mengikuti kemana pun angin membawanya..

Tak jauh, ku lihat seorang anak sedang membaca..
"Halo, lagi baca Novel? atau komik?" tanya ku..
"Atau mungkin buku pelajaran?" lanjut ku..
Mata anak itu melihat ku hanya sekilas..
"Ini The Death oF AbeL"..

Buku itu menceritakan bagaimana pembunuh berjalan di atas bumi..
Di bawah kutukan Tuhan..
Dengan Awan kelabu di mata mereka..
Dan api neraka di otak mereka..
Seperti Mereka bukan lah mahluk hidup..
tapi sebuah mahluk yang sangat hina..

Inti dari buku itu..
Manusia adalah pembunuh..
Jiwa kita yang rapuh..
Telah memberi kesempatan besar kepada para *****..

Aku menatap langit yang berawan..
Langit tampak berpikiran sama dengan ku..
Bagaimana bisa anak kecil membaca buku seperti itu..

Ku Lihat anak itu..
Dia sudah pergi menjauh..
Dia Melangkah gontai..
seperti tidak ada yang menarik di rencana nya..

Kualihkan pandangan ku..
Semua tampak kelabu..
Tak ada warna yang bisa kulihat..
semua tampak sama..
berwarna abu..

Mungkin itu lah aku..
Sebuah bayangan mengenai aku..
Seorang anak tanpa Mimpi..
Hanya mengikuti arah angin..

hidup ku memang hampa..
Semua yang kurasa dan ku damba..
Adalah Tidak ada..

Pernah ku berpikir aku bahagia..
namun semua hanya lah mimpi belaka..

x_ray_artz @ 15oct'08