Page 3 of 17 FirstFirst 123456713 ... LastLast
Results 31 to 45 of 248
http://idgs.in/146192
  1. #31
    rulez's Avatar
    Join Date
    Feb 2008
    Location
    Bandung
    Posts
    2,011
    Points
    2,416.90
    Thanks: 1 / 0 / 0

    Default

    Kimi Siap Jajal WRC
    Selasa, 30 Juni 2009 - 11:41 wib

    MARANELLO - Kimi Raikkonen memang masih menggeluti dunia balap Formula One (F1) bersama Ferrari. Namun, siapa sangka jika di balik semua itu, Kimi juga menyenangi ajang balap Rally. Kini, pembalap Finlandia itu dikabarkan tengah bersiap menjalani debut di kejuaraan Rally dunia (WRC). Benarkah?

    Ya, Kimi dikabarkan bakal tampi pertama kali di ajang WRC (World Rally Championship) pada seri Rally Finlandia, bulan depan. Sebenarnya ini bukan pertama kali Kimi turun di ajang Rally. Sebelumnya, The Finn - julukan Kimi - sempat tiga kali menjajal Rally pada tahun ini. Namun seri ke-9 WRC di kawasan Jyvaskyla, bulan depan dipastikan menjadi debut perdana Kimi di ajang Rally kompetitif.

    Untuk bisa lebih mengenal karakter mobil dengan baik, maka Kimi dikabarkan telah melakukan beberapa tes bersama tim Abarth Grande Puno. Dalam dua hari terakhir di pekan ini, juara dunia F1 musim 2007 itu kian intens menggeber mobilnya di kawasan Finlandia tengah.

    Dalam Rally nanti, Kimi akan didampingi co-driver Kaj Lindstrom yang notabene mantan co-driver empat kali peraih gelar juara dunia WRC Tommi Makinen. Selama karirnya, Lindstrom telah 10 kali tampil di Rally Finlandia dan berhasil memenangi enam seri (saat berpasangan dengan Makinen).

    Menanggapi rekan (Kimi-red) yang akan ditemaninya di Rally Finlandia nanti, Lindstrom menegaskan, ajang Rally jauh berbeda dari F1. Untuk itu, Lindstrom meyakini Kimi bakal banyak menemui kesulitan saat menjalani debut perdananya di seri WRC.

    "Saya bisa pastikan, Rally Finlandia takkan berlangsung mudah. Ajang Rally yang kami (Kimi-red) lalui sejauh ini sebatas event yang lebih kecil. Namun, selama tiga hari ajang WRC itu jauh lebih lama dan lebih intens dari event nasional, ungkap Lindstrom sebagaimana dilansir Autosport, Selasa (30/6/2009).

    "Dan jumlah waktu di atas hanyalah sebatas balapan. Kami memerlukan waktu dua hari lagi untuk membuat catatan. Kimi telah membuat langkah yang bagus, namun dia pasti akan menerima tekanan yang lebih pada saat lomba nanti," tambahnya.

    http://sports.okezone.com/read/2009/...siap-jajal-wrc

  2. Hot Ad
  3. #32
    rulez's Avatar
    Join Date
    Feb 2008
    Location
    Bandung
    Posts
    2,011
    Points
    2,416.90
    Thanks: 1 / 0 / 0

    Default

    Coulthard Mundur Semusim Lebih Cepat
    Selasa, 30 Juni 2009 - 11:43 wib

    LONDON - Mantan pembalap McLaren, David Coulthard, belum bisa melepaskan diri dari sihir F1. DC mengaku keputusannya mundur setidaknya satu musim terlalu cepat.

    Pembalap Skotlandia berusia 38 tahun tersebut sedikit menyesal. DC merasa masih mampu melanjutkan kiprahnya bersama Red Bull Racing di kejuaraan dunia 2009.

    Sesal DC rupanya ada kaitannya dengan regulasi baru Formula One musim ini.

    "Dalam olahraga penuh tekanan tinggi (seperti F1) Anda harus mampu pulih kembali dan bersaing setiap saat. Saya sempat bertanya-tanya apakah masih memiliki tenaga untuk melakukannya," ujar DC dikutip ftv, Selasa (30/6/2009).

    Pertanyaan DC terjawab selepas dia pensiun. Adanya peraturan baru di kejuaraan dunia F1 2009 malah mengurangi segi tuntutan fisik yang sempat dikhawatirkannya.

    Sebagai contoh, selisih tiga pekan dalam kalender tahun lalu masih berwujud kerja keras. Tahun ini malah menambah porsi liburan pembalap, karena adanya larangan ujicoba saat kejuaraan berjalan.

    "Dengan adanya perubahan regulasi saya hampir pasti memiliki energi turun setidaknya untuk satu musim lagi," katanya. (tan)

    http://sports.okezone.com/read/2009/...im-lebih-cepat

  4. #33
    rulez's Avatar
    Join Date
    Feb 2008
    Location
    Bandung
    Posts
    2,011
    Points
    2,416.90
    Thanks: 1 / 0 / 0

    Default

    Djokovic Siap Hantam Haas
    Selasa, 30 Juni 2009 - 12:22 wib

    LONDON - Nomor empat dunia Novak Djokovic yakin bisa membalas dendam kepada Tommy Haas di perempatfinal Wimbledon, Rabu (1/7/2009).

    Djokovic masih menyimpan dendam. Haas adalah orang yang mengalahkan Djokovic di final Gerry Weber Open bulan ini. Akibat dikalahkan petenis asal Jerman tersebut, Novak gagal merebut gelar perdananya di lapangan berpermukaan rumput.

    Besok, keduanya akan saling berjumpa di babak perempatfinal Wimbledon. Djokovic mengaku akan memberikan kejutan kepada Haas.

    "Saya mendapatkan sejumlah pertandingan baik maupun buruk, naik turun di turnamen itu," kata Djokovic dikutip xinhua, Selasa (30/6/2009).

    "Saya masih membiasakan diri di rumput dan pergerakannya, bagaimana saya harus bermain. Tapi di sini lain cerita. Saya sudah bermain sangat bagus dalam dua, tiga laga terakhir," lanjutnya.

    "Saya yakin," tutup petenis 22 tahun asal Serbia itu.

    http://sports.okezone.com/read/2009/...ap-hantam-haas

  5. #34
    rulez's Avatar
    Join Date
    Feb 2008
    Location
    Bandung
    Posts
    2,011
    Points
    2,416.90
    Thanks: 1 / 0 / 0

    Default

    Heikki: Musim 2009, Pelajaran Berharga McLaren
    Selasa, 30 Juni 2009 - 13:02 wib

    WOKING - Perhelatan kompetisi Formula One (F1) 2009 nampaknya menjadi musim terburuk McLaren. Untuk itu, salah satu pembalapnya Heikki Kovalainen meyakini timnya takkan mengulang kesalahan yang sama dan kembali menampilkan mobil yang kompetitif pada musim 2010.

    Ya, sepanjang musim ini performa MP4-24 yang menjadi mobil andalan McLaren di musim 2009 bisa dikatakan gagal. Meski diperkuat dua pembalap tangguh yakni Heikki dan juara dunia Lewis Hamilton, namun sejumlah regulasi baru membuat McLaren tetap gagal merancang paket mobil yang kompetitif. Kubu The Silver Arrows bahkan kini harus rela hanya bertarung di papan tengah klasemen.

    Menyikapi hal ini, Heikki membantah anggapan yang menyebut McLaren terlambat melakukan pengembangan. "Tidak, saya tidak berpikir seperti itu. Saya pikir, mudah bagi mereka melihat hasil untuk kemudian melihat besaran gap dan mengindikasikan bahwa (tim-red) Anda jauh tertinggal," papar Heikki seperti disitat Autosport, Selasa (30/6/2009).

    "Hingga kini, kami masih berusaha mengejar dan setiap balap pun kami selalu meluncurkan elemen baru. Di Istanbul, kami mengaplikasikan 11 elemen baru di mobil, dan di Silverstone kami juga telah memodifikasi bagian bawah dan beberapa elemen pada sayap depan ditambah dengan modifikasi pada bagian roda depan," tambahnya.

    "Namun, ini bukanlah hal yang kami harapkan. Kami hanya melangkah kecil dimana Anda mengatakan berhasil memperbaiki catatan waktu 30 milisecond, merupakan langkah yang bagus. Itu hanyalah langkah kecil dan saya merasa hal itu masih kurang," imbuh pembalap Finlandia itu.

    "Kini, hal terpenting yang harus kami lakukan adalah terus bekerja keras memperbaiki mobil dengan berbagai konsep dan cara yang berbeda, terutama di sisi aerodinamika, bawah mobil, sayap dan intinya memahami dan meyakini jika filosofi kami dalam mengembangkan mobil sudah tepat," tutup pembalap 28 tahun itu.

    http://sports.okezone.com/read/2009/...rharga-mclaren

  6. #35
    rulez's Avatar
    Join Date
    Feb 2008
    Location
    Bandung
    Posts
    2,011
    Points
    2,416.90
    Thanks: 1 / 0 / 0

    Default

    Karir Basket Yao Ming Terancam
    Selasa, 30 Juni 2009 - 14:05 wib

    HOUSTON - Cedera kaki kiri yang diderita center raksasa asal ****, Yao Ming, bisa jadi mengancam karirnya sebagai pebasket.

    Kabar mengkhawatirkan tersebut diurai dokter tim Houston Rockets di Houston Chronicle, Selasa (30/6/2009).

    Dokter tim Tom Clanton mengungkapkan, keputusan Yao untuk menjalani perawatan patah kakinya bisa membuat Yao absen di kompetisi NBA 2009/2010. Yang lebih parah, langkah yang ditempuh Yao sangat berisiko terhadap karirnya.

    "Pada titik ini, cedera berpotensi membuatnya absen musim depan dan bahkan bisa mengancam karirnya," kata Clanton dikutip yahoosports, Selasa (30/6/2009).

    "Satu hal yang kami coba lakukan adalah mencapai kesepakatan opini terhadap hal ini, memastikan tidak akan ada opsi memainkannya terlalu cepat atau pun perawatan yang dipihnya dibanding melakukan operasi tambahan," tutupnya.

    Yao mengalami cedera dalam laga playoff 8 Mei lalu saat menghadapi juara LA Lakers. (tan)

    http://sports.okezone.com/read/2009/...-ming-terancam

  7. #36
    rulez's Avatar
    Join Date
    Feb 2008
    Location
    Bandung
    Posts
    2,011
    Points
    2,416.90
    Thanks: 1 / 0 / 0

    Default

    Murray Tentang Atap Wimbledon
    Selasa, 30 Juni 2009 - 14:27 wib

    LONDON - Atap lapangan utama Wimbledon yang bisa dibuka-tutup selama pertandingan, mendapat komentar petenis tuan rumah Andy Murray.

    Saat mengalahkan Stanislas Wawrinka dinihari tadi, Murray melakukannya di lapangan utama All England Club yang atapnya tertutup. Ada perbedaan besar, melakoni pertandingan dalam kondisi demikian.

    "Sangat, sangat berat dan lembab," jelas Murray dikutip the globe and mail, Selasa (30/6/2009).

    "Saya banjir keringat. Jadi, agak memperlambat kondisi. Lebih banyak permainan rallies dan saya hanya mendapat sedikit angka dari servis saat masuk ke dalam," lanjut peringkat tiga dunia ini.

    Dengan adanya retractable roof, peluang menggelar laga Wimbledon di malam hari menjadi kemungkinan. Tapi Andy tidak menyambut baik ide tersebut.

    "Wimbledon adalah turnamen (yang digelar) siang hari. Saya cenderung menyukai laga dimainkan siang. Kelebihan atap adalah bila ada pertandingan ketinggalan jadwal, Anda dapat menyelesaikannya," tutupnya. (tan)

    http://sports.okezone.com/read/2009/...atap-wimbledon

  8. #37
    rulez's Avatar
    Join Date
    Feb 2008
    Location
    Bandung
    Posts
    2,011
    Points
    2,416.90
    Thanks: 1 / 0 / 0

    Default

    September Alonso ke Ferrari?
    Selasa, 30 Juni 2009 - 15:33 wib

    MARANELLO - Tanggal 11 September 2009 akan menjadi hari istimewa bagi Fernando Alonso dan Ferrari.

    Pada 11 September, Alonso disebut motorsport.com, Selasa (30/6/2009), akan diumumkan secara resmi sebagai pembalap Ferrari. Juara dunia dua kali ini akan memperkuat Ferrari untuk lima kali kejuaraan dunia Formula One (F1) mendatang.

    Rahasia kesepakatan lama antara Nando dengan The Prancing Horse tersebut, akan dikonfirmasikan secara resmi dua hari sebelum GP Italia digelar di Monza pada 13 September 2009.

    Lebih jauh laporan motorsport menyebutkan, Ferrari belum memutuskan bakal mempertahankan pembalap mana yang akan mendampingi Alonso nanti. Baik Felipe Massa maupun Kimi Raikkonen memiliki peluang yang sama. Penilaian akan diambil dari performa musim ini.

    Laporan kehadiran Alonso ke Ferrari September mendatang, juga diperkuat dengan adanya kontrak kerjasama sponsor baru antara Ferrari dengan Santander. Bank asal Spanyol tersebut akan mulai mendukung pendanaan Ferrari mulai 2010. (tan)

    http://sports.okezone.com/photo/dt/c...keHv64Fi7F.jpg

  9. #38
    rulez's Avatar
    Join Date
    Feb 2008
    Location
    Bandung
    Posts
    2,011
    Points
    2,416.90
    Thanks: 1 / 0 / 0

    Default

    Korver Tetap di Utah Jazz
    Selasa, 30 Juni 2009 - 18:13 wib

    SALT LAKE CITY - Small forward Utah Jazz, Kyle Korver, memastikan dirinya bakal terus bermain untuk Jazz musim depan.

    Small forward yang juga biasa bermain sebagai shooting guard ini, ingin menghabiskan sisa satu tahun kontraknya di Utah. Pebasket 28 tahun ini belum mau menjadi free agent.

    Keinginan Korver menetap di Utah mendapat sambutan hangat pengelola umum Jazz, Kevin O'Connor.

    "Kami terkesan mendapati Kyle masih bersama Jazz," ujar O'Connor seperti dikutip yahoosports Senin (30/6/2009).

    Korver menjadi pemain Jazz pertama dari tiga pemain yang memberikan kepastian, menjelang deadline hari ini. Dua anggota Jazz lain yang masih ditunggu kepastian penghabisan kontraknya adalah Mehmet Okur dan Carlos Boozer.

    Korver memang merupakan salah satu andalan Jazz dari bangku cadangan. Persentase lemparan masuknya adalah 44 dari tembakan dua angka, serta 38.6 dari tembakan tiga angka. (tan)

    http://sports.okezone.com/read/2009/...p-di-utah-jazz

  10. #39
    rulez's Avatar
    Join Date
    Feb 2008
    Location
    Bandung
    Posts
    2,011
    Points
    2,416.90
    Thanks: 1 / 0 / 0

    Default

    Serena: Saya Masih Cukup Muda!
    Selasa, 30 Juni 2009 - 19:02 wib

    WIMBLEDON - Petenis putri unggulan dua dunia Serena Williams bakal menghadapi lawan yang usianya terpaut cukup jauh darinya, Victoria Azarenka di perempatfinal Wimbledon, malam ini. Namun, Serena mengaku tak khawatir berhadapan dengan Azaranka karena menurutnya ia masih cukup muda.

    Ya, usia Serena yang menginjak 27 tahun memang terpaut cukup jauh dari Azarenka yang masih 19 tahun. Perbedaan usia yang mencapai 8 tahun itu disinyalir akan membuat jalannya pertandingan menjadi timpang. Serena diprediksi takkan mampu mengimbangi stamina petenis jelita Belarusia pertama yang menyentuh perempatfinal Wimbledon.

    Namun semua anggapan tersebut langsung dibantah Serena yang mengaku staminanya masih cukup untuk meladeni perlawanan Azarenka. Meski sadar tak lagi muda, namun adik Venus Williams itu menilai dirinya masih memiliki semangat bak anak muda dan mampu meladeni permainan Azarenka.

    "Dia (Azarenka) jelas petenis yang tangguh, ia juga masih berusia sangat muda. Di turnamen besar seperti Wimbledon, dia tak perlu merasa takut kalah," ungkap Serena memuji lawannya sebagaimana dilansir Mirror.uk, Selasa (30/6/2009).

    "Jika Anda bertarung mengghadapi lawan yang masih sangat muda, maka pertandingan pasti akan berlangsung ketat. sebab, ia pasti memiliki keinginan kuat untuk menang, sama seperti keinginan kita," tambahnya.

    "Itu merupakan sinyal bagus bagi seorang petenis muda sepertinya namun lapar gelar. Saya juga merasakan hal yang sama saat berusia 19 atau 20 tahun. Saya pikir, saya masih berada di posisi yang bagus karena saya juga merasa masih muda. Pada kenyataannya, saya justru merasa sangat muda saat tampil di lapangan," tutup petenis asal Amerika Serikat itu.

    Di lain kubu, Arazenka juga mengaku tak gentar meski bakal mengadapi Serena yang memiliki nama besar di dunia Tenis professional. "Tentu, ini merupakan pertandingan besar. Saya harus tampil fokus dan bermain seperti biasa. Saya juga tak boleh cemas dengan fakta bahwa lawan yang akan saya hadapi di perempatfinal adalah Serena."

  11. #40
    rulez's Avatar
    Join Date
    Feb 2008
    Location
    Bandung
    Posts
    2,011
    Points
    2,416.90
    Thanks: 1 / 0 / 0

    Default

    Waspadai Servis 'Ace' Karlovic, Federer!
    Selasa, 30 Juni 2009 - 21:03 wib

    WIMBLEDON - Laga dahsyat dipastikan bakal terhampar di babak perempatfinal Tenis Wimbledon 2009 di kelas putra, Rabu (1/7/2009). Pasalnya, petenis peringkat dua dunia Roger Federer akan ditantang Ivo Karlovic yang memiliki tubuh besar dan servis super cepat. Mampukah FedEx melewati hadangan sang raksasa?

    Ya, Federer memang dipastikan harus bermain ekstra fokus saat menghadapi Karlovic, terutama saat mengembalikan servis super keras (ace) yang menjadi senjata pamungkas petenis asal Kroasia itu. Dengan tinggi badan 6.10 inchi atau sekira 208 cm dan berat 105 kg, Karlovic mampu melepaskan servis ace dengan kecepatan dahsyat yakni 141mph atau setara 226km/jam.

    Sejauh ini, servis ace karlovic juga kerap memakan korban sejumlah petenis dunia. Salah satunya adalah Jo-Wilfred Tsonga yang ditundukkan petenis peringkat 22 dunia itu pada putaran ketiga. Dalam laga tersebut, Karlovic berhasil menghujani petenis nomor 9 dunia asal Prancis itu dengan 46 ace yang tak mampu dikembalikan Tsonga.

    Teror ace Karlovic terus berlanjut di putaran keempat, dini hari tadi. Kali ini yang jadi korbannya adalah petenis nomor 8 dunia Fernando Verdasco yang dibungkam 7-6, 6-7, 6-3, 7-3. Karlovic memastikan satu tempat di perempatfinal dan menantang Federer setelah mencetak 35 ace, demikian seperti disitat Eurosport, Selasa (30/6/2009).

    Di babak perempatfinal nanti, FedEx yang pada putaran keempat berhasil menang mudah atas Robin Soderling dipastikan harus menyiapkan strategi khusus untuk melewati hadangan raksasa dari Kroasia itu jika ingin menyabet trofi Wimbledon keenam dalam karir tenis profesionalnya.

  12. #41
    rulez's Avatar
    Join Date
    Feb 2008
    Location
    Bandung
    Posts
    2,011
    Points
    2,416.90
    Thanks: 1 / 0 / 0

    Default

    Chris John Kembali Jalani Treatment Lanjutan
    Selasa, 30 Juni 2009 - 22:00 wib

    JAKARTA - Chris John akan terus mendapatkan treatment setelah menginjakkan kakinya kembali di Tanah Air, kemarin. Treatment utamanya adalah mengangkat kadar darah petinju berjuluk The Dragon tersebut.

    Ketua BP2OPI Haryo Juniarto mengatakan, proses pengobatan itu memang wajib dilakukan petinju berusia 29 tahun tersebut. Sayang, dia belum mengetahui dimana suami Anna Maria Megawati itu akan melakukannya.

    "Kami tentunya masih harus mendapatkan konfirmasi ulang dari manajemen Chris John, tapi kemungkinan besar dia akan melakukannya di Jakarta, Semarang, atau Australia," cetus Haryo kepada Harian Seputar Indonesia, Selasa (30/6/2009).

    Dia pun belum mau menyebut kapan penundaan rematch kontra petinju Amerika Serikat (AS) Ricardo ?Rocky' Juarez akan kembali terlaksana, terutama setelah kedua petinju itu urung menjalaninya di Los Angeles, AS, 28 Juni 2009.

    "Saya sempat berbicara dengan Oscar (de la Hoya) selaku bos Golden Boy Promotions. Dia menjelaskan akan secepatnya mengatur pertarungan ulang asalkan Chris lekas sembuh dari penyakitnya," ujarnya.

    Sementara Asisten Manajer Harry's Gym Toni Priatna menjelaskan, pihaknya belum terpikir untuk kembali ke atas ring. Fokus utama adalah bagaimana petinju asal Banjarnegara, Jawa Tengah, itu secepatnya kembali ke performa terbaik.

    Dia bukan menolak tawaran Oscar, tapi pemulihan kesehatan Chris adalah segalanya. "Kami sangat menghargai Oscar, apalagi dia adalah promotor yang telah mengikat Chris. Namun, Oscar sepertinya sangat memaklumi atas apa yang tengah menimpa Chris kali ini. Kami berharap akan secepatnya menerima penawaran itu kembali," cetus Toni.

    Meski demikian, keinginan secepatnya menerima tawaran Oscar bukan berarti pihaknya langsung menggeber persiapan Chris melalui latihan. Pihaknya berencana menginstruksikan Chris menjalani perawatan kelanjutan setelah melakoninya di negeri Paman Sam.

    Sayang, dia juga belum berani menjawab dimana ayah dua anak itu akan melakoninya. Yang penting, dia berharap besar kesehatan Chris pulih terlebih dahulu. "Masih belum jelas, tapi terpenting adalah kesehatan Chris," tegas Toni setelah tiba di Indonesia menggunakan maskapai penerbangan China Airlines, kemarin. (Edi Yulianto/Koran SI/msy)
    http://sports.okezone.com/read/2009/...tment-lanjutan

  13. #42
    rulez's Avatar
    Join Date
    Feb 2008
    Location
    Bandung
    Posts
    2,011
    Points
    2,416.90
    Thanks: 1 / 0 / 0

    Default

    Duel Safina & Venus demi Final
    Selasa, 30 Juni 2009 - 22:44 wib

    WIMBLEDON - Akhirnya Dinara Safina mencicipi semifinal Wimbledon pertamanya setelah berjuang mereli angka 6-7 (5) 6-4 6-1 atas petenis muda Jerman Sabine Lisicki, Selasa (30/6/2009).

    Pertahanan bintang top Rusia 22 tahun itu sempat tergoncang. Safina mencetak double fault 15 kali. Namun, ia berhasil menjatuhkan petenis 19 tahun Lisicki yang sempat meminta waktu rehat di set ketiga.

    Demi final Wimbledon perdana musim 2009, Safina harus menangani perlawanan penguasa lapangan rumput Venus Williams. Peraih lima kali gelar Wimbledon itu sukses membungkus kemenangan atas Agnieszka Radwanska 6-1 6-2.

    "Wow, saya di semifinal Wimbledon, sesuai keinginan saya. Tinggal bagaimana perjuangan saya nanti, sedikit lagi...," kata Williams seperti dilansir reuters, Selasa (30/6/2009).

    Bila menang atas Safina di semifinal, Venus kemungkinan besar bertemu saudaranya Serena Williams. Syaratnya, Serena harus membungkus petenis Belarusia Victoria Azarenka dan kembali memetik kemenangan atas kompatriot Safina yang telah memegang tiket semifinal, Elena Dementieva.

    "Akan terasa sangat fantastis," sambut Venus, "itulah yang kami harapkan."

  14. #43
    rulez's Avatar
    Join Date
    Feb 2008
    Location
    Bandung
    Posts
    2,011
    Points
    2,416.90
    Thanks: 1 / 0 / 0

    Default

    Safina Yakin Jatuhkan Venus
    Rabu, 1 Juli 2009 - 05:48 wib

    LONDON - Dinara Safina terbakar semangat. Peringkat satu dunia itu memperingatkan lima kali juara Wimbledon Venus Williams menjelang laga semifinal keduanya, Rabu (1/7/2009). Safina yakin bakal menjegal Venus.

    Kendati pernah dua kali ditaklukkan Venus, Safina menang dalam pertemuan terakhir mereka di Roma, Mei 2009. Kali ini, petenis Rusia 22 tahun itu tidak akan membuang kesempatan merengkuh gelar Wimbledon pertamanya.

    Seperti dilansir The Sun, Rabu (1/7/2009), Safina yang menang atas petenis Jerman Sabine Lisicki 6-7 6-4 6-1 di laga perempatfinal menyatakan, "Venus memang hobi bermain di Wimbledon, tapi saya juga tak punya beban dalam pertarungan kali ini."

    "Di Roma, saya mengalahkannya," lanjut Safina.

    "Saya tahu senjatanya, tapi saya juga menyimpan kekuatan tersendiri. Saya ingin segera bermain dan melakukan yang terbaik. Kita lihat nanti," cetus adik Marat Safin.

    Safina bersemangat. Ini kesempatannya membungkam kritik, bergelar petenis top dunia tunggal putri tanpa satu gelar Grand Slam sekalipun.

    http://sports.okezone.com/read/2009/...jatuhkan-venus

  15. #44
    rulez's Avatar
    Join Date
    Feb 2008
    Location
    Bandung
    Posts
    2,011
    Points
    2,416.90
    Thanks: 1 / 0 / 0

    Default

    Ferrari Mulai Fokus ke Mobil 2010
    Rabu, 1 Juli 2009 - 08:01 wib

    MARANELLO - Performa Brawn GP musim ini sulit dikejar, bahkan oleh tim sekelas Ferrari. Tak heran bila The Prancing Horse mulai fokus merancang mobil tahun depan.

    Saat ini di klasemen konstruktor, Ferrari tertinggal hampir 80 angka dari Brawn GP. Sementara untuk kategori pembalap, Felipe Massa yang baru mengoleksi 16 poin tertinggal jauh dari Jenson Button yang sudah mengumpulkan 64 poin.

    Dengan kondisi demikian, merupakan pilihan realistis, apabila Ferrari mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk menyambut kompetisi musim depan.

    "Saya yakin kita dapat meningkatkan performa ke balapan berikutnya," ujar presiden Luca di Montezemolo, Rabu (1/7/2009).

    "Tapi akan sulit, kalau bukan dikatakan mustahil, untuk mengubah mobil secara dramatis dalam musim ini tanpa melakukan tes apapun," sambung Luca.

    "Dalam waktu dekat kami akan berkonsentrasi ke mobil tahun depan," jelas Montezemolo, sambil menambahkan suksesor F60 nanti tidak akan dipasangi perangkat KERS. (tan)

    http://sports.okezone.com/read/2009/...-ke-mobil-2010

  16. #45
    rulez's Avatar
    Join Date
    Feb 2008
    Location
    Bandung
    Posts
    2,011
    Points
    2,416.90
    Thanks: 1 / 0 / 0

    Default

    Button Pernah Diincar Sauber
    Rabu, 1 Juli 2009 - 09:03 wib

    HINWIL - Jagoan baru F1 Jenson Button, rupanya pernah diincar Sauber. Kejadiannya saat Button masih mencari tim yang tepat di awal millenium baru.

    Pendiri tim yang berbasis di Hinwil Swiss, Peter Sauber, mengungkapkan rencana perekrutan JB di kolom yang biasa diisinya di harian Blick. Motorsport.com, Rabu (1/7/2009) kemudian merilis kembali pernyataan Sauber.

    "Button memasuki Formula One pada 2000 sebagai talenta super," ujar Sauber yang menjual timnya ke BMW di penghujung 2005.

    "Entah bagaimana, setelah itu dia selalu mampu mencari tim yang tepat di saat yang salah. Bintangnya meredup," lanjut Sauber.

    "Di akhir 2002 saya mencoba mendatangkan Button ke Hinwil. Sayangnya hal itu gagal menjadi kenyataan," tutupnya.

    Sauber mengatakan sangat mengagumi pembalap berusia 29 tahun asal Inggris itu. Selain jago, menurut Sauber Button juga memiliki kepribadian yang menarik. (tan)

    http://sports.okezone.com/read/2009/...diincar-sauber

Page 3 of 17 FirstFirst 123456713 ... LastLast

Posting Permissions

  • You may not post new threads
  • You may not post replies
  • You may not post attachments
  • You may not edit your posts
  •