Results 1 to 2 of 2
http://idgs.in/20575
  1. #1
    MimiHitam's Avatar
    Join Date
    Oct 2006
    Posts
    9,242
    Points
    16,524.95
    Thanks: 14 / 58 / 42

    Default astrologi dan ramalan?

    ASTROLOGI & RAMALAN


    Krisis yang melanda negeri kita sekarang ini, menyebabkan banyak orang kehilangan arah dan panduan dalam hidup. Segala sesuatu menjadi tidak pasti, perusahaan dan bank *bank besar jatuh di saat yang tak terduga, PHK dan pengangguran meningkat, harga barang melonjak naik, bahan* bahan kebutuhan pokok sulit didapat, kerusuhan dan penjarahan terjadi di banyak tempat, banyak orang kuatir, binggung menghadapi hari esok. Mereka*reka apa yang bakal terjadi berikutnya. Ketidakpastian ini menyebahkan banyak orang mulai mencari petunjuk tentang keberuntungan nasib, dan hari-hari baik, melalui ramalan-ramalan astrologi, zodiak, ramalan jodoh, dan dukun-dukun.

    Saat ini, baik serius maupun hanya sekedar hiburan ringan, banyak koran di berbagai negara di dunia ini memuat ramalan-ramalan perbintangan. Buku *buku ramalan astrologi untuk pekerjaaan, hari-hari baik, keberuntungan, dan ramalan jodoh berdasarkan tanggal lahir banyak dibaca orang. Para astrolog dengan "njelimet" menyusun ramalan ramalan mingguan, bulanan, bahkan tahunan berdasar letak bintang dan planet. Di Korea, Jepang, ****, nasihat para astrolog cukup diperhatikan dan digunakan dalam menetapkan hari perkawinan. Bagi remaja dan kaum muda, ramalan asmara. menjadi sesuatu yang lazim, dan banyak diminati. Untuk menghadapi trend ramalan Astrologi yang semakin banyak kita jumpai, baik di media cetak maupun media elektronik ini, sebaiknya kita sebagai orang percaya mengetahui tentang astrologi dan apa yang Tuhan katakan di dalam firmanNya.

    Catatan:

    Saat ini makin banyak orang yang percaya pada ramalan atau perhitungan-perhitungan. Diantaranya adanya tabloid yang mengkhususkan dalam hal meramal suatu kejadian (dukun / paranormal), Koran tiap minggu memuat ramalan bintang / Astrologi, Menjelang tahun baru banyak etnis tertentu mencari buku peruntungan anda di tahun ...(sesuai Shio) dll.

    Coba anda jeli dan perhatikan bahwa:

    - Berapa banyak ramalan mereka yang tidak tepat (kebanyakan orang / media massa cuma membahas ramalan yang tepat, sedang yang tidak tepat tidak dibahas), kenyataannya membuktikan bahwa sangat sedikit sekali ramalan yang tepat, tetapi orang banyak membicarakannya, sehingga perhatian orang cuma terpusat pada ramalan yang tepat saja.

    - Banyak ramalan lainnya dibuat tersamar / susah untuk ditangkap artinya, sehingga orang berusaha untuk mengartikannya sendiri. Sebelum kejadian sangat banyak pengartian yang bisa dibuat. Dan sesudah kejadiannya lewat maka orang akan berkata bahwa maksud ramalannya itu seperti ini lho (berusaha untuk dicari yang tepat atau yang mendekati).

    - Atau cara yang lain adalah meramal berdasarkan logika, atau membuat ramalan yang bersifat umum sekali, dan atau hampir dapat dipastikan akan terjadi (banyak orang yang tidak sadar akan hal ini)



    Apakah Astrologi itu?

    Astrologi adalah ilmu yang mempelajari pergerakan benda-benda langit seperti matahari, bulan, planet-planet dan bintang-bintang, yang dipercayai memberi dampak atau pengaruh kepada kehidupan seseorang, dan berhubungan dengan kejadian-kejadian yang terjadi dalam kehidupan manusia. Astrologi mencoba meramal masa depan dengan cara meneliti letak dan gerakan relatif benda-benda langit. Astrologi bukan hanya meramal masa depan suatu bangsa tetapi juga meramal karakter atau keberuntungan seseorang. Ilmu astrologi tidak didasarkan pada prinsip-prinsip ilmu pengetahuan (scientis), tetapi pada prakteknya astrologi memakai ilmu pengetahuan sejati astronomi untuk mempelajari benda-benda langit. Susunan langit di mana matahari, bulan, bintang bergerak, seperti terlihat dari bumi zodiak. Zodiak dibagi menjadi 12 bagian yang mana tiap bagian mempunyai susunan bintang atau konstelasi (kumpulan susunan bintang yang namanya diambil dari nama-nama binatang, orang, atau obyek). 12 lambang zodiak (Aries, Taurus, Gemini, Cancer Leo, Virgo, Libra, Scorpio, Sagitarius, Capri*corn Aquarius, dan Pisces). Sering kita lihat di majalah-majalah umum, pada kolom ramalan. Disamping itu ada 7 lambang untuk benda langit (Saturnus, Yupiter Mars, Matahari, Venus, Merkurius, dan Bulan).



    Gambar peta tersebut merupakan salah satu diagram astrologi yang berbentuk lingkaran dan terbagi dalam 12 sektor sesuai dengan zodiak. Dalam tiap sektor tercantum berbagai kondisi kehidupan. Misalnya: Harapan dan persahabatan, kemitraan, kematian dan warisan, persaudaraan, layanan dan kesehatan, pengetahuan dan keuangan, dan sebagainya. Diagram tersebut digunakan dalam mengemukakan suatu horoskop.



    Diagram benda-benda langit yang menunjukkan posisi relatif benda langit seperti matahari, bulan, dan planet yang dipakai untuk meramal nasib seseorang dinamakan horoskop. Untuk memperoleh horoskop seseorang, tempat hari dan tanggal lahir orang itu harus diketahui. Dengan mempelajari letak relatif benda langit menurut hari kelahiran orang itu, maka para astrolog “bisa” meramal nasib orang itu dan memberikan langkah *langkah tepat yang seharusnya diambil.

    Sistem. yang digunakan untuk menggambar horoskop dalam astrologi dida*sarkan atas pandangan mengenai alam semesta. Empat unsur dalam pandangan ini adalah (1) bumi (2) p1anet, (3) zodiak, (4) rumah.

    a. Bumi. Dalam menggambar horoskop seseorang, astrolog menempatkan bumi di pusat tata surya. Semua benda langit berputar mengelilingi bumi dan bukannya matahari. Astrolog menggunakan tata. letak ini untuk menentukan posisi benda-benda langit terhadap bumi. Mereka percaya dengan mempelajari posisi tersebut mereka akan dapat mengetahui watak dan masa depan seseorang.

    b. Planet. Dalam astrologi bulan dan matahari dipandang sebagai planet di samping Yupiter Mars Merkurius, Neptunus Pluto, Saturnus, Uranus dan Venus. Setiap planet mewujudkan suatu daya yang mempenganihi manusia dengan cara tertentu. Menurut para astrolog, manusia lebih terpengaruh oleh planet-planet itu daripada benda-benda langit yang lain.

    c. Zodiak. Adalah sejalur bintang yang kelihatan mengelilingi bumi. Zodiak terbagi menjadi 12 bagian sama besar yang disebut tanda. Setiap tanda Zodiak memiliki ciri khas yang ditentukan oleh suatu planet tertentu dan beberapa faktor lain. Menurut keyakinan para astrolog tanda tanda Zodiak menyatakan bagaimana planet mempengaruhi watak seseorang.

    d Rumah. Seperti zodiak , permukaan bumi ini terbagi menjadi 12 bagian. Tiap bagian, yang dinamakan rumah, mewujudkan beberapa ciri khas seseorang. Astrolog percaya bahwa rumah-rumah itu menentukan bagaimana planet dan tanda* tanda Zodiak mempengaruhi kehidupan sehari-hari seseorang.

    Sejarah dan Perkembangan Astrologi.

    Astrologi berasal dan Mesopotamia, daratan di antara sungai Tigris dan Efrad, daerah asal orang Babel kuno (kini Irak Tenggara). Berkembang sejak zaman pemerintahan Babel kuno, kira-kira tahun 2000 sebelum Masehi. Waktu itu para astrolog hanya mengenal lima planet, yaitu Yupiter Mars, Merkurius, dan Venus. Tahap demi tahap ilmu ini semakin berkembang. Ramalan Zodiak merupakan bukti perkembangan ilmu ini. Asalnya Zodiak dikembangkan di Mesir kemudian kira-kira tahun 1000 sebelum masehi diambil alih oleh orang Babel. Para astrolog mengembangkan suatu sistim yang menghubungkan perubahan musim dengan kelompok-kelompok bintang tertentu yang disebut rasi atau konstelasi Mula-mula astrolog mempelajari benda-benda langit hanya untuk ra*malan umum mengenai masa depan. Tetapi antara tahun 600 SM dan 200 SM, mereka mengembangkan suatu sistim untuk menggambar horoskop perorangan. Orang Yunani dan Romawi mempunyai andil besar dalam perkembangan astrologi. Sampai sekarang nama-nama Romawi bagi planet-planet itu masih digunakan.



    Astrologi Dalam Alkitab

    Bagi orang-orang Babel kuno astrologi merupakan agama yang paling populer. Di dalam Alkitab sering disebut orang Kasdim (Chaldean) ahli astrologi. Mereka juga ahli dalam bidang sihir, dan pembacaan mantra / guna-guna. Semuanya ini telah dianggap sebagai agama kepercayaan dalam kebudayaan Babel. Bagi mereka yang ahli mempraktekkan hal-hal itu akan mendapat kedudukan sebagai imam atau menjadi tokoh yang disegani.

    Dalam kitab Daniel juga diceritakan mengenai peramal-peramal astrologi dan Babel. Pada puncak kejayaan Babel, yaitu saat pemerintahan raja Nebukadnezar, Israel jauh dari Tuhan, berpaling dari melayani Tuhan kepada penyembahan berhala. Sehingga Allah mengijinkan orang-orang Babel berperang mengalahkan Israel, dan menawan mereka. Diantara mereka yang tertawan juga terdapat Daniel dan kawan-kawannya.

    Pada suatu malam di masa penawanan itu, raja Nebukadnezar mendapat satu mimpi yang aneh dan tidak dapat ia pahami. Kemudian Nebukadnezar memanggil orang-orang berilmu, ahli sihir, dan ahli perbintangan untuk mengatakan mimpi dan menterjemahkan artinya. Menjawab tuntutan raja itu mereka berkata, "Tidak ada seorangpun di muka bumi ini yang dapat memberitahukan apa yang diminta tuanku raja! Dan tidak pernah seorang raja, bagaimanapun agungnya dan besar kuasanya, telah meminta hal sedemikian dari seorang berilmu atau seorang ahli jampi atau orang Kasdim Apa yang diminta tuanku raja adalah terlalu berat, dan tidak ada seorangpun yang dapat memberitahukan kepada tuanku raja, selain dari dewa dewa yang tidak berdiam di antara manusia. " (Daniel 2: 10-11, TB-LAI). Mereka berkata bahwa tidak ada seorangpun yang dapat memberitahukan hal-hal tersembunyi, hal-hal yang Am terjadi di masa mendatang. Hanya Allah yang mengetahuinya. ilmu perbintangan yang mereka miliki tidak dapat menyingkapkan rahasia masa depan yang tersembunyi dalam mimpi raja Nebukadnezar.



    Jawaban mereka menyebabkan raja Nebukadnezar marah dan memerintahkan untuk membunuh semua orang berilmu di Babel, Daniel yang hidup di jaman itu juga terancam dibunuh. Maka ia berdoa kepada Allah memohon pewahyuan dan pengungkapan rahasia mimpi yang dipersoalkan raja. Sebagai jawaban doa Daniel, Allah menyingkapkan rahasia mimpi itu dalam suatu penglihatan malam. Setelah menerima pewahyuan dari Allah Daniel kembali menghadap raja dan berkata, rahasia mimpimu tidak dapat diketahui para bijak, tukang sihir astrolog (ahli nujum), yang telah dipanggil untuk memenuhi keinginan raja; tetapi ada Allah di surga yang mengungkapkan segala rahasia, dan menunjukkan kepada raja Nebukadnezar apa yang akan terjadi. (Daniel 2:27-28).



    Daniel berhasil menterjemahkan mimpi Nebukadnezar Satu-satunya mimpi dengan arti luar biasa yang pernah dicatat. Daniel seorang manusia mendapat pewahyuan ini. Sedangkan para ahli astrologi, ahli sihir, dan ahli jampi-jampi menerima penghukuman karena tidak dapat memenuhi tuntutan raja. Allah mengatakan supaya kita tidak mendengarkan kata-kata peramal dan tidak meminta petunjuk kepada mereka karena hal itu adalah kekejian bagi Tuhan (Ulangan 18:9-12). Ramalan astrolog tidak dapat menyelamatkan kita, bahkan hidup mereka sendiri tidak dapat mereka selamatkan. Kebijaksanaan dan pengetahuan yang mereka dapatkan telah menyesatkan. Meramal nasib orang berdasarkan perhitungan bintang-bintang sama dengan penyembahan berhala. Mereka mengabaikan kedaulatan Allah yang memerintah alam semesta ini dan menyangkali kedaulatan Allah atas sejarah dunia. Bagi mereka sejarah dikendalikan oleh kehidupan dewa-dewa yang bisa dilihat dalam pergerakan planet-planet. Kita sebagai umat Allah percaya bahwa Allah memerintah dunia. Terlibat dalam praktek astrologi atau ramalan-ramalan nasib berarti menyangkali kehidupan dalam iman. Kita mempercayai Allah dan tidak mempercayai bintang keberuntungan. Allah dengan tegas menyatakan supaya kita benar-benar jauh dari segala praklek astrologi / peramal atau bertanya pada arwah (Ulangan 18:9-12). Kita tidak perlu mengikuti ramalan bintang atau ilmu tenung. Kita memiliki Roh Kudus untuk memimpin dan membimbing kita (Roma 8:14). Ia akan menyatakan hal-hal yang akan datang (Yohanes 16:13). Allah juga membangkitkan nabi-nabi, supaya olehnya kita mendapatkan peneguhan dan pesan dari Allah (Ulangan 18:15-19) Sepertinya praktek astrologi memberikan suatu jawaban, tetapi itu merupakan suatu jerat bagi orang-orang yang terlibat di dalamnya. Sebab masa depan kita bukan ada pada astrologi, tetapi pada Allah yang hidup, yang menciptakan dan merancang hidup kita.

    Hal ini juga termasuk soal Satria Piningit (setelah muncul pemimpin baru / orang yang cukup berjasa maka ia yang dianggap satria piningit), dan juga ramalan bencana / kerusuhan di tanggal 9-9-1999 yang saat ini sedang banyak dibahas orang. Bahkan ada yang meramalkan akan terjadi kiamat (adakah paranormal yang berani diajak bertaruh mengenai hal ini, atau jangan jangan paranormal tersebut yang membuat kerusuhan).

    Kalau ada peramal yang berani yang meramalkan tanggal 9-9-1999 terjadi kiamat, saya tantang taruhan kalau benar terjadi ambil semua harta saya dan potong leher saya (atau apa saja terserah), tetapi kalau tidak cukup dia (peramal tersebut) berhenti meramal dan masuk Kristen.



    Kembali ke ATAS



    - Ingatkah kita beberapa saat lalu hampir semua paranormal (termasuk yang dibilang terkenal) atau ramalan di Koran / Majalah menyebutkan akan terjadi kerusuhan yang besar (sama atau lebih besar dari tragedi Mei) saat PEMILU, tetapi kenyataannya tidak ada kerusuhan seperti itu , bahkan bisa dibilang sangat aman.

    - Ki Gendeng Pamungkas : Orang yang mengaku dirinya jago santet dan ahli meramal, pada pertengahan tahun 1998 meramalkan bahwa Soeharto akan meninggal di tahun 1998 (sebelum 31 Desember 1998), atau kalau tidak dia akan menyantet Soeharto agar mati. Kenyataannya sampai saat ini (Agustus 1999) Soeharto tetap hidup. Dan juga Permadi yang oleh Gendeng pamungkas disebut guru mengatakan bahwa Gendeng Pamungkas pernah meminta tolong kepada Permadi untuk menyantet seseorang ,tetapi tidak ditanggapi oleh Permadi. Jadi terserah anda percaya pada orang Gendeng, dan ikutan Gendeng (gila) atau percaya pada Tuhan Yesus. Hidup atau Matinya seseorang tidak ada yang bisa menentukan dengan pasti, kecuali Tuhan sajalah yang menentukan.

    - Sekarang ini banyak sekali orang yang mengaku dirinya Satria Piningit atau tahu siapa Satria Piningit sebenarnya. Banyak diantaranya yang secara langsung atau tidak langsung memanfaatkannya untuk keperluan mencari uang atau materi atau ketenaran (baik secara langsung atau tak langsung)

    Dan lain lain.

    Bagian ini ditulis setelah tanggal 9-9-1999

    Sekarang tanggal 9-9-1999 telah lewat, jadi anda dapat membuktikannya sendiri, apakah ramalan para peramal tersebut tepat atau tidak. dan bagaimana kenyataannya sekarang: para peramal tersebut berusaha mencari alasan atau pembenaran, atau masih berusaha untuk meramal lagi, hal kerusuhan dimasa mendatang atau hal lain.

  2. Hot Ad
  3. #2
    missratu's Avatar
    Join Date
    Mar 2008
    Location
    BANJARMASIN
    Posts
    1,268
    Points
    4,789.18
    Thanks: 113 / 36 / 35

    Default

    Thread sdh tidak aktif

    CLAN Gank
    ~Gank-Games~

Posting Permissions

  • You may not post new threads
  • You may not post replies
  • You may not post attachments
  • You may not edit your posts
  •