Results 1 to 4 of 4
http://idgs.in/518267
  1. #1
    PwtGirL-Clara's Avatar
    Join Date
    Feb 2012
    Posts
    99
    Points
    1,402.30
    Thanks: 3 / 17 / 15

    Default Manfaat Mandi Uap

    Cobalah mandi uap atau hot shower. Cara ini bisa membantu mengusir flu, meredakan rasa sakit serta mengatasi kulit kering.

    Redakan flu

    Flu mengganggu? Cobalah melonggarkan hidung tersumbat dengan menghirup uap shower selama 15 menit. Saran Stacey Tutt Gray MD dari Massachusetts Eye and Ear Infirmary berikut bisa panduan Anda: Tutuplah pintu kamar mandi dan biarkan uap dari shower panas terkumpul. Cara ini bisa melonggarkan mucus dan membuat Anda bernapas lebih mudah. Tutup tirai dan tambahkan minyak esensial kayu putih untuk meredakan peradangan. Menarik napas di tengah-tengah uap juga bisa meredakan batuk dan mampat atau sesak di dada.

    Redakan nyeri dan rasa sakit

    Menghabiskan waktu 15 menit untuk mandi uap, baik dari hot shower atau dari ruang sauna di gym, terang Michele Olson, PhD dari Auburn University at Montgomery di Alabama, bisa meningkatkan aliran darah. Hal ini selanjutnya akan meringankan persendian yang kaku, merilekskan otot-otot yang nyeri, serta membuat Anda merasa tenang dan nyaman. Tapi jika Anda memiliki gangguan jantung, ada baiknya menghindari ruang sauna. Pasalnya, panas bisa meningkatkan detak jantung dan tekanan darah.

    Atasi kulit kering
    Kulit kering? Anda tidak memerlukan perawatan pelembab mahal dari sebuah spa. Cukup berikan muka Anda mandi uap sebelum mengoleskan pelembab yang biasa Anda gunakan. Cobalah menuangkan air panas ke dalam sebuah mangkuk besar, letakkan handuk di kepala dan bungkukkan wajah mendekati mangkuk. Kehangatan dan kelembaban, terang Robin Ashinoff MD dari Hackensack University Medical Center di New Jersey, akan membuka pori-pori sehingga bisa menyerap pelembab dengan lebih baik.


    http://www.duniamedik.com/250/berbag...mandi-uap.html

  2. Hot Ad
  3. The Following User Says Thank You to PwtGirL-Clara For This Useful Post:
  4. #2
    Gee~'s Avatar
    Join Date
    Jan 2012
    Location
    Bandung Flower's City
    Posts
    423
    Points
    279.20
    Thanks: 8 / 4 / 4

    Default

    Wah baru tau ini, coba ah ntar mandi pake aer panas.
    sapa tau khasiatnya 2x lipat.

    Follow My Heart --- GorJess Spazzer


  5. #3
    +_L3v1_+'s Avatar
    Join Date
    Jun 2010
    Posts
    95
    Points
    15.20
    Thanks: 32 / 1 / 1

    Default

    Quote Originally Posted by Gee~ View Post
    Wah baru tau ini, coba ah ntar mandi pake aer panas.
    sapa tau khasiatnya 2x lipat.
    klw pake aer panas mah mendidih atuh kulit agan...

  6. #4

    Join Date
    Aug 2011
    Posts
    263
    Points
    13.43
    Thanks: 3 / 3 / 3

    Default

    Lmayan ni buat redakan flu.
    Tpi,,hrus kamar mandi yg tertutup kaca,bru terasa uapnya.

Posting Permissions

  • You may not post new threads
  • You may not post replies
  • You may not post attachments
  • You may not edit your posts
  •