Pemberitaan tentang konsol generasi ke empat dari Sony terus saja menggema di seluruh media dunia. Rasa ingin tahu gamer yang tinggi akan konsol inilah yang membuat media terus berburu informasi secepat dan seakurat mungkin bagaimana PS4 nanti akan seperti apa saat perilisannya nanti. Banyak sekali video trailer yang telah diunggah pada Youtube untuk sedikit mengurangi rasa haus akan informasi game yang akan datang pada PlayStation 4.


Semua penggemar game saat ini tentu sudah mengetahui kalau konsol PlayStation 4 akan datang dengan spesifikasi internal yang sangat hebat seperti konsol itu akan menggunakan sebuah 6x Blu-ray drive, 8-core AMD CPU dan 8GB RAM, namun pada saat penguakan fitur-fitur yang ada pada ajang hebat yang digelar di New York, Amerika Serikat kemarin ada salah satu fitur yang belum disebutkan. Salah satu fitur tersebut akhirnya muncul juga dimana konsol penerus PlayStation 3 ini telah didukung dengan 4K displays.


Kabar gembira ini datang untuk setiap gamer yang memang penasaran dengan seperti apa tampilan yang akan ditawarkan di PS4. Namun sebelum semua kegembiraan ini berakhir dengan sebuah kekecewaan karena tidak mengetahui informasinya secara lengkap dan jelas, gamer harus mengetahui satu hal kalau fitur yang satu ini tidak akan dapat berjalan untuk game yang hanya memiliki resolusi 1080p. Yang cukup mengejutkan, fitur ini justru malah mendukung fitur layanan streaming game, dimana kekuatan koneksi yang sangat tinggi benar-benar dibutuhkan disini.

Untuk yang belum mengetahui apa itu 4K displays, fitur ini adalah fitur dimana layar akan dapat memutar video dengan kualitas gambar yang sangat bagus, yaitu super HD. Super HD sendiri merupakan gambar yang ada pada 3D movies dengan kualitas yang tentu sudah tidak dapat diragukan lagi. Super HD sendiri tentu tidak memiliki resolusi yang sama dengan 1080p, namun untuk kejelasan dari video melebihi dari yang normal atau yang ada biasanya. Video terlihat lebih baik dan cantik dengan syarat kemampuan koneksi internet juga mendukung.


Dengan adanya fitur 4K displays ini, pemain akan dapat menikmati game dengan ukuran resolusi 3840 x 2160, yang mungkin dapat membekuan otak dari setiap gamer saat melihat video tersebut dengan sangat detail. Jika gamer merasa pusing dengan resolusi yang terlalu besar ini, mereka tetap dapat menikmati game dengan menurunkan resolusi ke 1080p.

News Powered By Indogamers.