Kartu identitas merupakan salah satu hal yang penting di setiap negara. Tanpa pengecualian, di negara seperti Indonesia yang terbilang masih lemah terhadap hukum pun juga akan memberikan sanksi yang besar terhadap orang yang tidak memiliki KTP. Terlebih melihat ke beberapa waktu silam dimana negara ini rawan sekali terhadap tindak terorisme. Jika di Indonesia KTP dapat digantikan dengan SIM sebagai pengganti kartu identitas, uniknya di Amerika adalah ada seseorang yang dapat membuktikan kalau dirinya layak menjadi warga negara US dengan menunjukkan Xbox-nya sebagai pengganti kartu identitas.


Orang tersebut bernama Jose Munoz. Pertama kali datang ke negara adi kuasa tersebut, dia dibawa oleh keluarganya secara ilegal pada saat dia masih balita. Waktu demi waktu pun terus berjalan hingga dia akhirnya menginjakkan umur 25. Untuk orang dengan umur 25 tentu sudah harus memiliki kartu identitas agar dia dapat menjadi legal tinggal di negara tersebut dan dapat melakukan berbagai aktivitas seperti untuk melanjutkan kuliah atau mencari kerja.


Jose pun mencari cara selama bertahun-tahun agar bisa mendapatkan kartu identitas tersebut. Dia mengikuti sebuah program yang bernama Deferred Action for Childhood Arrivals yang memungkinkan dia bisa mendapatkan kartu identitas disana. Namun hal tersebut tentu tidak semudah membalikkan telapak tangan. Dia perlu mengumpulkan berbagai bukti yang cukup kuat agar mendapatkan satu alasan yang diterima dan dia secara sah menjadi warga Amerika Serikat.

Awalnya Jose sulit untuk membuktikan bahwa ia sudah tinggal sedikitnya selama 5 tahun. Karena ia tidak pernah mendapatkan pendidikan formal, atau surat tertulis yang membuktikan ia telah tinggal cukup lama di Negeri Paman Sam. Keberuntungan datang kepadanya dari kesenangannya yang suka bermain Xbox. Dari fitur yang diberikan pada Xbox Live disana dia dapat membuktikan berbagai aktivitas yang pernah dia lakukan di Amerika. Dia dapat memberikan data seperti alamat dia tinggal dan berbagai transaksi yang pernah dia lakukan selama beberapa waktu terakhir.


Pengacara dari Jose yang bernama Davorin Odrcic mengatakan kalau daftar catatan dari pembelian game yang pernah dia beli secara online pada Xbox Live dapat dijadikan suatu bukti yang kuat kalau dia telah lama tinggal di Amerika. Dari data rekening dan alamat tempat tinggalnya dapat dijadikan alasan kuat yang bisa membuatnya menjadi sah untuk menjadi warga negara Amerika. Dari sinilah akhirnya Jose pun sah menjadi warga negara Amerika hingga saat ini.

News Powered By Indogamers.