Results 1 to 5 of 5
http://idgs.in/673416
  1. #1
    BurningLion's Avatar
    Join Date
    Nov 2013
    Location
    Dragon Chamber
    Posts
    78
    Points
    101.70
    Thanks: 0 / 0 / 0

    Default Coklat Panas Untuk Penambah Tenaga



    Spoiler untuk Introduction :


    Siapa sih yang belum mengenal coklat?,Sebuah makanan yang biasanya kita berikan kepada wanita yang disukai para lelaki pada saat hari valentine, ataupun menjadi cemilan saat badan merasa lelah setelah melakukan aktivitas.Akan tetapi siapa yang menyangka bahwa coklat telah dibudidayakan lebih dari 3000-4000 tahun yang lalu.


    Spoiler untuk Coklat Dan Bangsa Olmec :

    Dahulu kala, 3000-4000 tahun yang lalu. Bangsa olmec adalah bangsa pertama yang membudidayakan Biji coklat di Mesoaamerica tepatnya di meksiko selatan. dan ketika bangsa olmec memanen hasil biji kokoa tersebut, mereka tidak langsung memakannya melainkan mereka pecahkan biji kokoanya dan dijadikan seperti bubuk yang dicampur dengan air. hasil dari proses tersebut dinamakan dengan xocolātl atau yang kita sebut minuman coklat. Saat pertama kali bangsa olmec meminumnya dipercaya bahwa coklat mengandung kekuatan magic didalamnya, Kenapa?, karena coklat bisa membuat mood seseorang menjadi lebih baik atau yang dikenal sebagai Mood Booster, bukan hanya itu coklat yang mereka minum tersebut memberikan mereka stamina yang kuat untuk menjalankan aktivitas mereka. oleh karena itu bangsa olmec menganggap coklat sebagai minuman suci yang disajikan dalam upacara-upacara sakral.


    Spoiler untuk Suku Maya Dan Aztec :

    Bangsa Olmec selanjutnya menurunkan pengaruh budidaya coklat ke Suku maya dan diturunkan kembali dari suku maya ke Bangsa yang bisa dibilang bangsa terkenal yang itu Aztec. Raja yang berkuasa saat itu Montezuma II meminta agar rakyat dari desa yang beliau jajah untuk memberikan coklat sebagai upeti, dan beliau juga menyarankan untuk para rakyat meminum coklat panas agar dapat mendapat tambahan dalam bertani. selain itu juga raja mewajibkan para pasukan militernya untuk selalu disiapkan coklat panas setiap pagi agar dapat bertempur dengan ganas dimedan perang dan juga mengangkat semangat para prajurit pada saat itu.

    Pada saat bangsa Aztec bertemu dengan Hernan Cortez, pada saat itu salah satu anak buah hernan cortez menulis bahwa raja montezuma tentang raja yang membuat sebuah minuman ajaib dari biji kakao. dan pada saat hernan cortez berhasil mengalahkan bangsa aztec, ia membawa minuman ajaib tersebut ke spanyol dan diperkenalkan kepada bangsawan spanyol.


    Spoiler untuk Coklat Panas Dan Perang Revolusioner :

    Raja Montezuma memberikan pengaruh yang sangat besar terhadap coklat dizaman perang bukan hanya untuk militer tetapi juga berpengaruh terhadap tenaga medis, Coklat digunakan oleh medis pada saat itu untuk mempercepat pemulihan tentara-tentara disaat perang revolusioner. dan juga para tentara diberikan sedikit biji cocoa oleh para petinggi tentara agar mereka bisa buat coklat sendiri di medan perang.


    Spoiler untuk Closing :

    Nah kira-kira begitulah tentang perjalanan coklat sebagai sebuah minuman mistis yang memberikan kekuatan pada saat perang ataupun sebagai konsumsi dalam medis. mungkin dizaman sekarang para militer tidak menggunakan coklat lagi sebagai penambah tenaga, karena sudah berkembangnya ilmu sains yang membuat banyak sekali obat-obatan. oleh karena itu bagi kalian yang memiliki mood yang buruk atau sedang merasa lemas, tidak ada salahnya untuk mencicipi segelas coklat. percayalah bahwa coklat didalamnya terdapat banyak kekuatan ajaib yang memberikan mood yang baik dan juga stamina yang kuat.



  2. Hot Ad
  3. #2
    maindotajadio2n's Avatar
    Join Date
    Apr 2013
    Location
    Rumah
    Posts
    131
    Points
    18.16
    Thanks: 5 / 0 / 0

    Default

    selain itu coklat jg bisa menangkan kita di saat kita emosi dan marah lo gan,
    klo lg emosi coba beli es krim coklat pasti jd tenang
    cmiiw

  4. #3
    BurningLion's Avatar
    Join Date
    Nov 2013
    Location
    Dragon Chamber
    Posts
    78
    Points
    101.70
    Thanks: 0 / 0 / 0

    Default

    Quote Originally Posted by maindotajadio2n View Post
    selain itu coklat jg bisa menangkan kita di saat kita emosi dan marah lo gan,
    klo lg emosi coba beli es krim coklat pasti jd tenang
    cmiiw
    Bener nih..

    makanya kan dibilang coklat juga bisa jadi mood changer.



    jadi kalau ada berantem sama pasangan, beliin aja coklat.


  5. #4

    Join Date
    Aug 2013
    Location
    Bandung
    Posts
    784
    Points
    246.99
    Thanks: 14 / 30 / 27

    Default

    kalo buat nambah tenaga sih mending teh manis gan

    lebih brasa tenaganya

  6. #5
    tomhyon's Avatar
    Join Date
    Dec 2013
    Location
    Posts
    122
    Points
    37.61
    Thanks: 0 / 0 / 0

    Default

    Ane paling demen Dark Chocolate..
    Bikin semangat haha

Posting Permissions

  • You may not post new threads
  • You may not post replies
  • You may not post attachments
  • You may not edit your posts
  •