Kumpulan Game Puzzle dengan Gameplay Seru untuk Android-mu
[img][/img]
Jika selama ini kamu mengidentikkan game bergenre puzzle sebagai game yang memusingkan karena harus memutar otak, maka dalam daftar ini mungkin saja kamu bisa menemukan hal yang sebaliknya karena keunikannnya. Saking uniknya, malah beberapa game mungkin bisa membuat kamu terperanjat dan memekikkan kata “waaaaoooowwwww …”.
Tanpa panjang lebar lagi, yuk simak deretan game puzzle terbaik di Android
1. Monument Valley
Rasanya tidak diragukan lagi bahwa Monument Valley pantas mendapatkan predikat terbaik tahun ini. Alasannya sederhana saja, game tersebut benar-benar sempurna. Dari semua sisi, sepertinya sulit sekali mencari celah dari Monument Valley. Mulai dari grafis yang sangat indah, musik ambient yang membuat suasana jadi teduh, dan terutama sisi puzzle yang diusungnya terlihat sangat pintar.
elain cerita yang luar biasa bagus walaupun dinarasikan tanpa kata-kata tapi dengan gerakan saja yang sudah dibuktikan di game adventure terbaik 2014, Botanicula juga memiliki jenis puzzle yang cukup menantang. Mengandalkan eksplorasi untuk menemukan benda-benda yang ada di sekitar lingkungan, kamu juga diajak untuk berinteraksi dengan setiap benda yang bentuknya mencurigakan agar bisa kamu pakai untuk melanjutkan perjalanan kelima karakter yang cukup imut.
Kekuatan utama dari jenis puzzle di game ini memang terletak pada kelima karakter yang mempunyai kemampuan berbeda-beda. Oleh karena itu memahami setiap karakternya dengan baik akan berpengaruh untuk penyelesaian puzzle yang lebih cepat. Keunikan inilah yang menjadi nilai jual selain cerita dan grafis yang luar biasa. Lengkap sudah apa yang selama ini kamu cari dalam Botanicula.
Konsep yang sederhana tanpa ada kemeriahan grafis yang berlebihan akan kamu temui dalam Kiwanuka. Namun jangan nilai isi secara kasat mata saja. Kiwanuka akan memberikan kamu pengalaman puzzle yang luar biasa unik. Mekanisme permainan membentuk jembatan untuk melaju menggunakan tumpukan karakter adalah sesuatu yang baru saya temui dalam game mobile. Penempatan portal yang dituju menjadi elemen sulit namun pintar, yang akan mengasah skill kamu bermain puzzle.
Meskipun bentuk platform seakan dibuat secara acak belaka, namun ternyata tiap lekuk platform (yang berbentuk kristal) tersebut mempengaruhi tingkat kesulitan dalam permainan. Keakurasian kamu dalam membuat jembatan akan diuji, kamu harus secara presisi mengatur seberapa panjang jembatan yang dibutuhkan untuk menyelamatkan kawanan pengungsi.
Kiwanuka adalah game yang janggal secara konsep cerita namun melalui mekanisme yang inovatif, Kiwanuka berdiri menjadi game puzzle yang anti mainstream. Itu pula yang menarik perhatian saya pribadi untuk memainkan Kiwanuka dan tersedot ke dalam dunia magis, aneh namun menyenangkan yang disajikan dalam game ini.
Ahh … Rasanya saya berkhianat bila tidak memasukkan Almightree: The Last Dreamer ke dalam kumpulan game puzzle terbaik 2014. Namun keharusan tersebut bukan atas dasar karena ini adalah karya anak bangsa, tapi karena memang suguhan mekanisme unik dan kreatif lah yang menjadikan game ini patut dimasukkan ke dalam daftar terhormat ini.
Dari segi presentasi, Almightree: The Last Dreamer membawa sajian yang indah dan memanjakan mata. Kamu akan serasa dibawa ke dalam dunia fantasi penuh warna ala The Legend of Zelda, namun dengan balutan platform melayang yang akan membuatmu serasa berada di alam Pandora dalam film Avatar. Namun bukan itu faktor utama yang menjadikan game ini masuk ke dalam daftar, melainkan karena kombinasi mekanisme puzzle unik dengan mekanisme penghitung waktu yang saling bersinergi.
Teleportasi letak balok atau di dalam game disebut “plantsportation” menjadi suatu mekanisme unik yang diimplementasikan pada game puzzle bergaya 3D ini. Di satu sisi puzzle akan terasa sulit. Namun dengan meningkatnya kualitas desain area map seiring kenaikan level, maka tekanan yang ditimbulkan malah membuat Almightree: The Last Dreamer semakin asyik untuk dimainkan.
Seri Hitman yang selama ini dikenal dengan genre action mengalami perubahan yang sangat drastis ketika sebuah spin-off dari Square Enix Montreal hinggap ke platform mobile. Mungkin beberapa pemain veteran akan skeptis melihat perubahan ke genre puzzle sebelum game ini rilis. Namun Square Enix ternyata mampu membuktikan bahwa spin-off ini bukanlah sebuah hal yang buruk, malah bagus sekali.
Keunikan dalam Hitman GO adalah kemampuan sang developer untuk tidak menghilangkan identitas asli karakter Agent 47 yang jago dalam urusan stealth dan tembak-tembakan, tetapi dalam bungkus game puzzle. Bagi yang belum pernah memainkan game ini, mungkin kamu akan bingung dengan konsep seperti itu. Tetapi biarlah ini menjadi tanda tanya untuk kamu sampai kamu merasakan dan mencoba sensasinya sendiri. Atau cara paling mudah ya dengan membaca review di bawah ini.
Saya sendiri tidak mengerti apa yang menjadi daya tarik dan keunikan Threes! selain karena kemudahannya. Tapi satu hal yang pasti, game ini sangat adiktif sekaligus menantang dan sangat cocok untuk dimainkan dalam waktu yang singkat ataupun lama. Karena konsep yang sama dengan platform mobile inilah yang menjadikan Threes! bagaikan game wajib untuk setiap pemilik smartphone atau tablet.
Dalam Gunbrick kamu akan berperan sebagai sebuah kubus di mana pada bagian bawahnya ada semacam selongsong untuk menembakkan peluru yang membuatnya bisa melompat dengan cukup tinggi. Selain melompat, kamu juga bisa menggelinding untuk bergerak. Tujuan kamu sebenarnya adalah memecahkan puzzle, tetapi akan dipadukan juga dengan genre action pada balutan genre platformer.
Terinspirasi dari game Lemmings yang cukup populer di era DOS, Flockers mengganti kawanan Lemmings dengan gerombolan domba yang selama ini menjadi senjata kawanan cacing di serial Worms. Setiap level yang kamu hadapi mengharuskanmu untuk menyelamatkan domba sesuai jumlah yang diminta. Jika kamu gagal memenuhi kuota domba yang harus kamu selamatkan, maka kamu akan dianggap gagal dan perlu mengulangi level tersebut dari awal.
Share This Thread