Results 1 to 5 of 5
http://idgs.in/73922
  1. #1
    AVADAKEDAVRA's Avatar
    Join Date
    Feb 2008
    Posts
    68
    Points
    109.70
    Thanks: 0 / 0 / 0

    Default renungan perangkap tikus...

    Perangkap tikus
    Sepasang suami dan istri petani pulang kerumah setelah berbelanja.

    Ketika mereka membuka barang belanjaan, sang tikus memperhatikan dengan seksama

    sambil menggumam “hmmm…makanan apa lagi yang dibawa mereka dari pasar??”
    Blackhatratthumbnail

    Ternyata, salah satu yang dibeli oleh petani ini adalah Perangkap Tikus.

    Sang tikus takutt bukan kepalang.

    Ia segera berlari menuju kandang dan berteriak

    ” tolongg Ada Perangkap Tikus di rumah….di rumah sekarang ada perangkap tikus….”

    Ia mendatangi ayam dan berteriak ” Ibu ayam tolong aku, sang petani membeli perangkap tikus”

    Ibu Ayam berkata ” Nak Tikus…, Aku turut bersedih, tapi itu tidak
    berpengaruh terhadap diriku”

    Sang Tikus lalu pergi menemui Nona Kambing sambil berteriak.
    "Nona Kambing tolong aku, sang petani telah memasang perangkap tikus di rumaah..."
    Sang Kambing pun berkata ” Aku turut ber simpati…tapi tidak ada yang bisa
    aku lakukan”

    Tikus lalu menemui Kakak Sapi. Ia mendapat jawaban sama. ” Maafkan aku adik. Tapi
    perangkap tikus tidak berbahaya buat aku sama sekali”

    Ia lalu lari ke hutan dan bertemu nyonya Ular. Nyonya ular berkata ” Ahhh…Perangkap
    Tikus yang kecil tidak akan mencelakai aku”

    Akhirnya Sang Tikus kembali kerumah dengan pasrah mengetahui kalau ia akan
    menghadapi bahaya sendiri....

    sang tikus sudah siap untuk berkorban

    Suatu malam, pemilik rumah terbangun mendengar suara keras perangkap
    tikusnya berbunyi menandakan telah memakan korban. Ketika melihat
    perangkap tikusnya, ternyata yang terperangkap adalah Nyonya ular yangberbisa. Buntut Nyonya ular yang
    terperangkap membuat nyonyta ular semakin ganas dan menyerang istri pemilik rumah.

    Walaupun sang Suami sempat membunuh ular berbisa tersebut, sang istri tidak
    sempat diselamatkan.

    Sang suami harus membawa istrinya kerumah sakit dan kemudian istrinya sudah
    boleh pulang namun beberapa hari kemudian istrinya tetap demam.

    Ia lalu minta dibuatkan sop ceker ayam oleh suaminya. (kita semua tau, sop
    ceker ayam sangat bermanfaat buat mengurangi demam)

    Suaminya dengan segera menyembelih ibu ayam untuk dimasak cekernya.

    Beberapa hari kemudian sakitnya tidak kunjung reda.

    Lalu kerabat sang istri pun datang untuk menjenguk. Terpaksa sang petani menyembelih kakak sapi, karena banyaknya kerabat sang istri yang datang untuk menginap...

    salah seorang kerabat sang istri pun
    menyarankan untuk makan hati kambing.

    Ia lalu menyembelih nona kambing untuk mengambil hatinya.

    akhirnya sang istri pun sembuh seperti sedia kala

    Dari kejauhan…Sang Tikus menatap dengan penuh kesedihan. Beberapa hari
    kemudian ia melihat Perangkap Tikus tersebut sudah tidak digunakan lagi.....

    SO… SUATU HARI, JIKA KALIAN MENDENGAR SESEORANG DALAM KESULITAN DAN MENGIRA ITU BUKAN URUSAN KALIAN… PIKIRKANLAH SEKALI LAGI…. SEBISA MUNGKIN BANTULAH DENGAN TULUS ….

  2. Hot Ad
  3. #2
    MumunLuvMamamia
    Guest

    Default

    Mestinya...kita sebagai manusia harus saling tolong menolong

    Cman...mestinya tikusnya terperangkap tikus aja ^_* sebel gwe ama tikus

  4. #3
    Tante_Maria's Avatar
    Join Date
    Feb 2007
    Location
    HeLL
    Posts
    1,794
    Points
    171.65
    Thanks: 23 / 6 / 6

    Default

    Quote Originally Posted by MumunLuvMamamia View Post
    Mestinya...kita sebagai manusia harus saling tolong menolong

    Cman...mestinya tikusnya terperangkap tikus aja ^_* sebel gwe ama tikus
    Memang Tikus ituh menyebalkan dan banyak di benci , Tp ada Baiknya Bila Tikus mendapat Kesulitan hendaknya di bantu dgn Tulus . ngga semua Tikus ituh jahat koQ.

  5. #4
    Veronica's Avatar
    Join Date
    Oct 2006
    Location
    SepHia,LaurenCIa,ChangYang,Libi town
    Posts
    4,598
    Points
    5,436.48
    Thanks: 16 / 24 / 18

    Default

    Quote Originally Posted by Tante_Maria View Post
    Memang Tikus ituh menyebalkan dan banyak di benci , Tp ada Baiknya Bila Tikus mendapat Kesulitan hendaknya di bantu dgn Tulus . ngga semua Tikus ituh jahat koQ.
    maxudna semua tikus ga jahat

    O_o

    pesan moral yg baik dari cerita ini ::clap_1::
    “ Being Nerazzurri is like riding a motorbike: adrenaline and desire to win everything. ” - Valentino Rossi

  6. #5
    darkcloner's Avatar
    Join Date
    Aug 2007
    Location
    jakarta
    Posts
    895
    Points
    1,283.90
    Thanks: 5 / 2

    Default

    pesan moralnya dapet....

    tapi kalo "tikus" negara harus dibantu ga?

Posting Permissions

  • You may not post new threads
  • You may not post replies
  • You may not post attachments
  • You may not edit your posts
  •