Results 1 to 5 of 5
http://idgs.in/766218
  1. #1

    Join Date
    Sep 2015
    Posts
    29
    Points
    62.00
    Thanks: 0 / 0 / 0

    Default Game Experience Overwatch with MSI GeForce GTX 1050 Gaming X

    Pascal, sebuah arsitektur kartu grafis Nvidia tercanggih saat ini ternyata masih menyimpan banyak kejutan untuk para gamers. Performanya yang sangat tinggi menjadikannya kartu gafis paling kencang saat ini. Lineup GeForce GTX 1080, 1070 dan 1060 nya memberikan pilihan yang komprehensif bagi para gamer untuk segala kebutuhan dan skenario penggunaan. Di segi mobile pun Nvidia berani menghilangkan kode M pada kartu grafisnya karena performance gap antara desktop dan notebook yang memang tidak terpaut jauh. Ternyata lineup kartu grafis Pascal ini tidak berhenti sampai disitu, mengakomodir kebutuhan gamers yang concern tentang masalah budget dalam membangun gaming rig-nya, Nvidia merilis varian GTX 1050 dan juga GTX 1050 Ti.



    Di Indonesia sendiri, acara peluncuran GeForce GTX 1050 dan 1050Ti ini berlangsung dengan meriah. Bertempat di Grand Ballroom Pullman Hotel pada tanggal 26 Oktober 2016 kemarin dengan dihadiri oleh lebih dari ratusan gamers, power user, media serta i-cafe owner. Dalam kesempatan ini juga secara simbolis Nvidia menginformasikan bahwa pendaftaran untuk turnamen e-Sports mereka yaitu GEXT atau GeForce E-Sport Extreme Tournament telah resmi dibuka. Jadi, bagi kamu yang sudah memiliki team dan ingin ikut bertanding di turnamen ini segera daftarkan tim kamu di i-cafe yang sudah “Nvidia Certified” yang telah tersebar di beberapa penjuru Indonesia.

    MSI sebagai salah satu partner Nvidia dan vendor gaming hardware yang terbaik di Indonesia juga tidak ketinggalan untuk merilis kartu grafis varian GeForce GTX 1050 dan 1050Ti nya dengan pendingin merah Twin Frozr VI. Nixiagamer yang sudah menerima sample kartu grafis ini beberapa waktu lalu juga langsung melakukan beberapa pengujian untuk mengetahui seberapa jauh performa yang bisa ditunjukkan oleh kartu grafis ini untuk menjalankan beberapa game terkini. Dari box package yang berukuran lebih kecil dan lebih ringan daripada GTX 1080, 1070 dan 1060, sudah jelas terlihat bahwa banyak komponen yang fitur yang dikurangi untuk memangkas biaya, tetapi apakah ini berarti performanya tidak akan bisa menjalankan game-game saat ini? Lets check it out!

    Unboxing Video :


    Benchmark :
    System Overall :



    3D Mark Ice Storm


    3D Mark Ice Storm Extreme


    3D Mark Cloud Gate


    3D Mark Sky Diver


    3D Mark Fire Strike


    Game Experience :
    Untuk pengujian game experience kali ini Nixiagamer akan menggunakan satu game yang sedang cukup populer di kalangan gamers Indonesia, yaitu Overwatch. Menggunakan preset settings High, kartu grafis ini masih mampu menjalankan game pada 60-90 frame per second di resolusi Full-HD. Menurut Nixiagamer ini adalah settingan yang paling pas menilai 60 fps adalah frame rate terendah yang berarti rata rata frame rate mampu berjalan di atas angka tersebut, sangat membantu untuk game-game kompetitif fps seperti Overwatch ini. Bagi gamers yang menginginkan visual yang lebih bagus masih bisa menaikkan settingan grafis ke Ultra maupun Epic dengan harus berkorban lebih rendah nya frame rate yang didapatkan.










  2. Hot Ad
  3. #2

    Join Date
    Dec 2016
    Location
    Jakarta
    Posts
    4
    Points
    0.40
    Thanks: 0 / 0 / 0

    Default

    Unboxing sih oke, cuman kok ane liat performanya kurang ya? Apa perasaan aja? -_-

  4. #3
    OffGamersIndo's Avatar
    Join Date
    Feb 2017
    Location
    Indonesia
    Posts
    65
    Points
    16.80
    Thanks: 0 / 0 / 0

    Default

    Quote Originally Posted by Michaelo75 View Post
    Unboxing sih oke, cuman kok ane liat performanya kurang ya? Apa perasaan aja? -_-
    Untuk harganya sih udah jozz banget om, price vs performance nya dapet...

  5. #4
    John55's Avatar
    Join Date
    Apr 2017
    Location
    Jakarta
    Posts
    2
    Points
    0.20
    Thanks: 0 / 0 / 0

    Default

    Sekarang berapaan tuh bang? Mending 1050 atau 1080? Ane prefer 1080, tapi harganya itu loh, bikin mau jual ginjal bahaaakkk

  6. #5
    OffGamersIndo's Avatar
    Join Date
    Feb 2017
    Location
    Indonesia
    Posts
    65
    Points
    16.80
    Thanks: 0 / 0 / 0

    Default

    Quote Originally Posted by John55 View Post
    Sekarang berapaan tuh bang? Mending 1050 atau 1080? Ane prefer 1080, tapi harganya itu loh, bikin mau jual ginjal bahaaakkk
    Kalau ga salah 2jtan, performa jozz banget...
    Kalau yang 1080 ngeri harganya masih hehehe...

Posting Permissions

  • You may not post new threads
  • You may not post replies
  • You may not post attachments
  • You may not edit your posts
  •